SERAYUNEWS – Usai hujan deras sejak siang, tebing di tepi jalan Nasional Ajibarang – Secang tepatnya di Desa Karanggude, Kecamatan Karanglewas longsor.
Kepala BPBD Kabupaten Banyumas Budi Nugroho menyampaikan, peristiwa itu terjadi Rabu (10/01/2024) sekitar pukul 19.15 wib. Sejak siang hari, hujan deras sudah mengguyur wilayah tersebut.
“Tebing sisi selatan, jadi material longsor berhamburan di badan jalan,” katanya.
Bagian tebing yang longsor dengan panjang sekitar 7 meter, ketinggian 5 meter, dan lebar 2 meter. Pada bagian tersebut terdapat sejumlah pohon yang akhirnya ikut tumbang. Arus lalu lintas sempat terganggu.
“Sudah penanganan darurat, material longsor sudah berhasil di bersihkan, jalan sudah bisa di lalui,” ujarnya.
Selain karena hujan, longsornya tebing itu juga karena kondisi tanah labil, serta kemiringan yang cukup ekstrem. Kondisi setelah longsor, masih ada rekahan di bagian atasnya dan itu menjadikan potensi terjadi longsor susulan.
“Di atas masih ada rekahan, kalau hujan intensitas tinggi terus-terusan bisa menyebabkan longsor susulan,” kata dia.