SERAYUNEWS – Info nobar Indonesia Vs Arab Saudi di Jawa Tengah dan sekitarnya kini banyak dicari para penggila bola yang tak ingin melewatkan laga ini.
Diketahui bahwa sejumlah tempat di wilayah tersebut akan menggelar agenda nobar (nonton bareng) Timnas pada Selasa, 19 November 2024.
Nah, bagi Anda yang juga ingin nobar, berikut adalah informasi lengkap mengenainya.
Sekadar informasi, pertandingan Indonesia Vs Arab Saudi akan menjadi laga krusial bagi Squad Garuda.
Pasalnya, timnas saat ini hanya mampu mengantongi tiga poin dan berada di dasar klasemen sementara grup C.
Hal inilah yang membuat anak asuh STY (Shin Tae-yong)itu diharapkan mampu tampil maksimal lalu membawa pulang poin penuh kontra The Green Falcons.
Walaupun timnas akan kehilangan Kevin Diks karena cedera, kabarnya STY akan memanggil Eliano Reijnders.
Pemain PEC Zwolle ini diharapkan mampu menggantikan peran Kevin karena ia diketahui bisa bermain di posisi sayap.
Dengan demikian, bukan tidak mungkin bila Timnas bakal tampil maksimal dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta tersebut.
Lalu, akankah Timnas keluar sebagai pemenang di kandang sendiri?
Jadi, ada banyak spot nobar Timnas Indonesia Vs Arab Saudi yang bisa dikunjungi di Jawa Tengah (Jateng) dan sekitarnya.
Beberapa diantaranya adalah Alun-alun, Mana Eatery, Ghonam Restography untuk wilayah Purwokerto.
Selain itu, ada banyak tempat lain di Jateng seperti yang sudah ditampilkan di atas.
Nah, itu tadi informasi mengenai info nobar Indonesia Vs Arab Saudi yang akan tanding malam ini.***