SERAYUNEWS-Liga 4 fase nasional akan mulai berlangsung pada Senin (21/4/2025). Salah satu laga akan dipusatkan di Stadion M Sarengat Batang. Laga yang berlangsung di Stadion M Sarengat adalah mayoritas laga di grup B dan satu laga di grup A.
Grup B terdiri atas Persibat Batang sebagai tuan rumah. Persibat adalah salah satu wakil Jawa Tengah di ajang Liga 4 fase nasiona. Lalu tim lain di grup B adalah Celebest Palu, Persikomet Kota Metro, dan Perseftim Flores Timur. Berikut jadwal lengkap laga grup B yang rencananya akan live di akun YouTube PSSI TV.
Pukul 13.00 WIB: Celebest FC Palu vs Persikomet Kota Metro di Stadion M Sarengat Batang
Pukul 15.15 WIB: Persibat Batang vs Perseftim Flores Timur di Stadion M Sarengat Batang
Pukul 13.00 WIB: Perseftim Flores Timur vs Celebest FC Palu di Stadion M Sarengat Batang
Pukul 15.15 WIB: Persikomet Kota Metro vs Persibat Batang di Stadion M Sarengat Batang
Pukul 13.30 WIB: Persikomet Kota Metro vs Persibat Batang di Stadion M Sarengat Batang
Pukul 13.30 WIB: Celebest FC Palu vs Perseftim Flores Timur di Stadion Jenderal Hoegeng Kota Pekalongan
Pukul 15.30 WIB: PSHW UMY vs Harin FC (Grup A) di Stadion M Sarengat Batang
Diketahui, dua laga terakhir grup B berlangsung bersamaan di tempat yang berbeda. Dua tempat berbeda yang jadi tempat laga adalah Stadion M Sarengat Batang dan Stadion Jenderal Hoegeng Kota Pekalongan. Hal yang sama juga berlaku di dua laga terakhir grup A. Satu laga dilangsungkan di Stadion M Sarengat Batang dan satu laga di Stadion Jenderal Hoegeng Kota Pekalongan.