Jadwal pemadaman listrik di wilayah Kabupaten Banyumas karena adapnya pemeliharaan jaringan di wilayah Kabupaten Banyumas oleh ULP Purwokerto Kota.(dok ULP Purwokerto Kota)
SERAYUNEWS – PLN ULP Purwokerto Kota melakukan sejumlah pemeliharaan jaringan listrik di wilayah Kabupaten Banyumas pada pekan ke-2 bulan Maret 2025.
Imbasnya, sejumlah tempat di wilayah Kabupaten Banyumas bakal mengalami pemadaman listrik dari tanggal 11-13 Maret 2025.
Pemadaman Selasa, 11 Maret 2025
Dari akun Instagram @plnpurwokertokota, untuk hari Selasa (11/3/2025) bakal ada pemeliharaan di tiga lokasi. Pemadaman listrik akan terjadi pada:
Pukul 10.00-15.00 WIB: PFK pengamanan JTM RWO07 031 dan RWO07 032 serta pemotongan pohon di dekat JTM di Desa Panjarparakan, Pesawahan, Sidamulih, dan sekitarnya, Kecamatan Rawalo.
Pukul 10.00-15.00 WIB: Pemeliharaan dan pemadaman di sebagian Jalan DI Panjaitan Titumpur dan sekitarnya karena pemasangan JTM 3 PHS untuk ring feeder KBL03 dengan KBL02.
Pukul 10.00-15.00 WIB: Pemadaman di Jalan Kamtamso, Jalan Moch Ikhsan, Jalan Pasar Wage, dan sekitarnya karena pemasangan JTM 3 PHS untuk ring feeder.
Pemadaman Rabu, 12 Maret 2025
Pada hari Rabu (12/3/2025), PLN bakal melakukan pemeliharaan dengan imbas pemadaman listrik di:
Pukul 10.00-15.00 WIB: Desa Rempoah, Pamijen, dan sekitarnya, Kecamatan Baturraden, karena adanya penggantian isolator dan pemotongan pohon dekat JTM.
Pemadaman Kamis, 13 Maret 2025
Pada hari Kamis (13/3/2025), pemadaman listrik akan terjadi akibat relokasi tiang KBL08 310 serta pemotongan pohon dekat JTM di:
Pukul 10.00-15.00 WIB: Wilayah Desa Sawangan Wetan, Karangendep, dan sekitarnya, Kecamatan Patikraja.
PLN juga mengimbau kepada masyarakat apabila terjadi listrik padam di luar jadwal di atas, silakan laporkan melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh di Play Store maupun App Store, serta melalui Contact Center PLN: (0281/024) -123.