SERAYUNEWS – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polresta Banyumas menggelar operasi “Giat Rutin Dengan Target yang Dioptimalkan”.
Operasi ini untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Operasi ini akan berlangsung selama sebulan.
Pada operasi ini, Polisi berhasil mengungkap berbagai kasus, termasuk narkoba, premanisme, serta peredaran minuman keras (miras).
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Ari Wibowo, mengungkapkan bahwa operasi ini berlangsung dari 20 Januari hingga 20 Februari 2025 dan terbagi dalam dua tahap:
“Kami melakukan berbagai penindakan terhadap pelanggaran yang mengganggu Kamtibmas menjelang Idul Fitri. Mulai dari miras, narkoba, hingga premanisme,” ujar Kapolresta dalam konferensi pers di Mapolresta Banyumas, Jumat (21/2/2025).
Peredaran Minuman Keras (Miras)
Perjudian
Kasus Narkoba
Perzinaan
Premanisme
Kapolresta menegaskan bahwa operasi serupa akan terus berlangsung untuk memastikan keamanan masyarakat menjelang Ramadhan dan Idul Fitri.
Polisi juga mengimbau warga untuk melaporkan segala bentuk gangguan Kamtibmas agar perayaan hari besar dapat berlangsung dengan aman dan kondusif.