SERAYUNEWS- Menjelang tahun baru Islam 1 Muharam 1445 Hijriah tanggal 19 Juli 2023 nanti, Forum Komunikasi TPQ Se Kecamatan Kalibening menggelar berbagai lomba pada acara Silaturahmi Anak Sholeh (SAS) ke 22, Minggu (9/7/2023).
Ketua Panitia SAS, Nikel Muhammad mengatakan, ada 15 mata lomba dalam SAS tahun ini. Kegiatan tersebut di ikuti oleh 50 grup peserta dari seluruh TPQ yang ada di Kecamatan Kalibening.
“Pengumuman pemenang akan di lakukan pada puncak kegiatan, yaitu pada 1 muharam atau 19 Juli mendatang,” katanya.
Mata lomba tersebut, kata dia, di antaranya adalah lomba adzan dan iqomah, hapalan juz 30, hapalan hadist, hapalan doa, mewarnai gambar, cerdas cermat, tilawah dan tartil, hijrotul Rosul dan lainnya.
“SAS adalah kegiatan rutin FKTPQ. Dan dua tahun lalu yaitu 2020-2022 tidak di gelar karena masa pandemi covid,” katanya.
Endang, pengurus TPQ Ala Azhar Dusun Sampang Desa Majatengah Kalibening mengatakan, pihaknya mengirimkan kontingen lomba.
“Untuk hijrotul Rosul atau bisa di samakan dengan mencari jejak dalam Pramuka. Tim yang di berangkatkan adalah ibu dari santri TPQ. Sehingga semua warga, menjadi sangat antusias ikuti lomba SAS,” katanya.