SERAYUNEWS – Jonathan Latumahina, ayah dari David Ozora membeberkan bahwa ia melakukan amalan berat demi kesembuhan putranya.
Jonathan Latumahina menyebut bahwa ia melakukan amalan berat dari Kiai NU demi kesembuhan sang putra, David Ozora.
Seperti yang kita ketahui bersama, David Ozora merupakan korban penganiayaan Mario Dandy pada Februari 2023 lalu.
Karena kasus penganiayaan tersebut, David Ozora menderita luka-luka yang cukup parah hingga harus terbaring koma di rumah sakit.
Kini, kondisi David Ozora pun sudah semakin membaik. Ia sudah siuman dan bahkan sudah bisa berjalan dan berkomunikasi meskipun belum pulih sepenuhnya.
Baru-baru ini, Jonathan Latumahina menyebutkan amalan berat yang dilakukannya demi kesembuhan putranya tersebut.
“Al Fatihah 100 kali dan ketika selesai, berdoa, doanya satu aja, tapi syaratnya berat, kamu harus bersih, enggak boleh ada sakit hati, dendam, wah berat banget ini,” ungkap Jonathan Latumahina dikutip dari kanal YouTube Denny Sumargo pada Kamis (15/6/2023).
Diakui oleh Jonathan Latumahina, amalan tersebut cukup berat untuk dilakukannya karena ia masih ada dendam terhadap pelaku penganiayaan anaknya.
Ia sempat mencoba beberapa kali tapi tidak bisa. Hingga pada suatu ketika ia tiba-tiba merasa perlu untuk melakukannya.
“Gue nyoba kan itu, enggak bisa-bisa, tiap nyoba yang kebayang pelaku, enggak bisa. Sampai pada suatu malam, itu malam yang sama seperti ketika David dilepas ventialtor, jadi sebelumnya gue sudah nyoba sejak hari pertama di Mayapada, enggak bisa,” lanjut Jonathan Latumahina.
“Tiba-tiba gue merasa harus doa nih, jadi gue semangat mau berdoa dan enggak kepikiran apa pun. Setelah selesai berdoa tiba-tiba gue tidur setelah lama banget enggak bisa tidur. Gue waktu itu nginap di penginapan dekat rumah sakit, karena enggak bisa tidur di ICU,” paparnya.
Keesokan paginya Jonathan Latumahina pun menangis terharu karena akhirnya David Ozora siuman setelah koma cukup lama.
“Ke rumah sakit pagi-pagi David melek. Itu nangis gue waktu itu. Semudah itu ya segala macam kesemerawutan kemarin tiba-tiba pecah, selesai ketika gue ikhlas meminta untuk dia sembuh,” pungkasnya.
Adapun dalam agama Islam, surat Al Fatihah memang dapat bermanfaat sebagai obat dan menyembuhkan dari segala jenis penyakit.***