Ketentuan dan Syarat Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025. (Freepik)
SERAYUNEWS – Kementerian Agama (Kemenag) kembali membuka pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) 2025 mulai 1 April 2025.
Program ini merupakan hasil kerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) untuk memberikan akses pendidikan tinggi bagi pelajar, santri, dan tenaga pendidik di Indonesia.
Beasiswa ini tersedia untuk jenjang S1, S2, dan S3, baik di dalam negeri maupun luar negeri.
Keuntungan Beasiswa BIB 2025
Beasiswa BIB menawarkan berbagai keuntungan bagi penerimanya, di antaranya:
Kuliah gratis di kampus dalam maupun luar negeri.
Tunjangan hidup selama masa studi.
Kesempatan membangun jaringan dengan akademisi dan profesional dari berbagai bidang.
Kategori Beasiswa dan Sasaran Penerima
Program BIB 2025 menawarkan tiga jenis beasiswa yang disesuaikan dengan kebutuhan calon penerima:
1. Beasiswa Umum
Beasiswa ini diperuntukkan bagi mereka yang memiliki keterkaitan dengan Kementerian Agama, termasuk:
Siswa dan mahasiswa
Guru dan dosen
Ustadz dan santri
Tenaga kependidikan
Alumni pendidikan keagamaan
Pegawai Kemenag
2. Beasiswa Prestasi
Dikhususkan bagi mereka yang memiliki prestasi akademik maupun non-akademik, seperti:
Hafidz Al-Qur’an (tahfidz)
Peraih juara kompetisi tingkat nasional dan internasional
3. Beasiswa Target
Kategori ini bersifat afirmatif untuk meningkatkan akses dan mutu pendidikan keagamaan. Program ini mencakup:
Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB)
Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) S1 di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Persyaratan dan Proses Pendaftaran
Bagi calon pendaftar, berikut beberapa persyaratan utama yang harus dipenuhi:
Warga Negara Indonesia (WNI)
Memiliki sertifikat kemampuan Bahasa Inggris (TOEFL) atau Bahasa Arab (TOAFL) sesuai persyaratan negara dan bidang studi
Memiliki transkrip pendidikan dan ijazah terakhir
Memiliki LoA Unconditional dan Surat Rekomendasi
Membuat esai atau pernyataan pribadi, rencana studi, dan penelitian
Jadwal Pendaftaran Beasiswa BIB 2025
1 April – 31 Mei 2025: Pendaftaran online di https://beasiswa.kemenag.go.id
1 – 7 Juni 2025: Seleksi administrasi
10 Juni 2025: Pengumuman hasil seleksi administrasi
11 – 25 Juni 2025: Tes Psikologi
27 Juni 2025: Pengumuman hasil tes psikologi
28 Juni – 15 Juli 2025: Seleksi wawancara
31 Juli 2025: Pengumuman hasil akhir penerima beasiswa
Agustus 2025: Orientasi calon penerima beasiswa
Cara Mendaftar dan Informasi Lebih Lanjut
Bagi yang ingin mendaftar, ikuti langkah-langkah berikut:
Buat akun peserta di https://beasiswa.kemenag.go.id dan lengkapi profil.
Unggah dokumen persyaratan sesuai jenis beasiswa yang dipilih.
Cek kembali pengisian formulir, lalu cetak kartu pendaftar beasiswa.
Pantau dasbor pendaftar untuk mendapatkan informasi terbaru tentang proses seleksi.
Beasiswa ini menjadi kesempatan emas bagi siapa saja yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi tanpa terkendala biaya.
Jangan lewatkan kesempatan ini! Segera persiapkan dokumen dan penuhi persyaratan agar bisa bersaing mendapatkan beasiswa prestisius ini!***