SERAYUNEWS – Kepengurusan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Banyumas resmi dilantik, Minggu (10/9/2023) di Pendopo Sipanji Purwokerto. Ketua MPC PP Banyumas, Yudo F Sudiro SH MH menyatakan memasuki tahun politik, PP harus turut menjaga kondusivitas Banyumas dan memberikan dukungan hanya kepada kader PP.
“Ini tahun politik, siapapun calon Bupati Banyumas nantinya, yang pasti kita akan mendukung yang merupakan kader PP. Sejauh ini nama-nama yang muncul baik Wabup Sadewo Tri Lastiono ataupun Ma’ruf Cahyono, Erna Husein, semua merupakan kader PP. Bahkan ada yang mengusulkan saya untuk nyalon wakil bupati, kenapa tidak? Yang pasti kader PP hanya akan mendukung calon yang juga berasal dari kader PP, apapun partainya,” tegasnya.
Iteng sapaan Yudo F Sudiro menyatakan, sangat menyadari anggota PP yang beragam latar belakangnya. Sehingga ia juga menekankan pentingnya menjaga kondusivitas memasuki tahun politik. Salah satu upaya menekan friksi dukungan adalah dengan mengesampingkan latar belakang calon dan hanya mengedepankan bendera Pemuda Pancasila.
“Dukung semua calon dari Pemuda Pancasila, tanpa pandang bulu latar belakang partainya,” tegasnya.
Bersama kepengurusan yang baru, PP Banyumas akan lebih memperbanyak program-program kemanusian yang bermanfaat untuk masyarakat, seperti donor darah dan lainnya. Terkait keanggotaan, Iteng menargetkan, anggota PP Banyumas mencapai 50.000. Sekarang ini jumlah anggota PP masih sebanyak 30.000.
“Berbuat untuk masyarakat, itu menjadi program kita yang utama,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, Ketua MPW Pemuda Pancasila Jawa Tengah, H Bambang Eko Purnomo SE SH berpesan, agar dalam setiap kegiatan sosial, PP Banyumas mengutamakan untuk membantu anggota yang memiliki KTA terlebih dahulu. Para ketua PAC juga diminta untuk lebih memperhatikan anggota.
“Utamakan bantu anggota yang ber-KTA, sebab anggota PP harus diayomi, merasa nyaman dan cukup. Jika ada keluhan sampaikan dan kita selesaikan bersama-sama. Jangan sampai ada anggota PP yang kelaparan, sementara pengurus sibuk membantu masyarakat. Mari bersama-sama benahi internal dan bersama-sama memperjuangkan ideologi Pancasila agar tetap hidup di bumi tercinta ini,” ucapnya.