Banjarnegara, Serayunews.com
Anggota KPU Kabupaten Banjarnegara Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, M Syarif SW memberikan penjelasannya. Syarif mengatakan, beberapa hari setelah peluncuran tahapan pemilu pada Selasa, 14 Juni 2022 lalu, KPU Banjarnegara langsung bergerak. KPU melakukan sosialisasi tahapan Pemilu 2024 kepada partai politik yang ada di Kabupaten Banjarnegara.
“Baik partai yang sudah pernah mengikuti Pemilu 2019, maupun partai baru,’’ katanya.
Sosialisasi tahapan Pemilu 2024 kepada parpol berlangsung dalam acara silaturahmi, diskusi, dan koordinasi pemkab dengan penyelenggara pemilu dan partai politik. Acara berlangsung di rumah dinas bupati.
Hadir dalam kesempatan itu, Pj Bupati Banjarnegara, Sekda, pimpinan OPD serta para pimpinan partai politik yang ada di Kabupaten Banjarnegara. Pada kesempatan tersebut juga, ada diskusi dengan pemandu M Syarif SW.
‘’Selain melakukan sosialisasi tahapan Pemilu 2024 kepada partai politik, kami juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Yakni melalui siaran di radio supaya menjangkau publik lebih luas,’’ katanya.