
SERAYUNEWS-Fase grup Liga 4 Jateng sudah tuntas. Laga terakhir rase grup adalah Wijayakusuma FC Cilacap vs Persibat Batang, Kamis (22/1/2026). Pertandingan tersebut dimenangkan Wijayakusuma FC dengan skor 1-0. Gol tunggal melalui Andy di menit 92.
Dengan hasil tersebut, Wijayakusuma FC menjadi juara grup G, Persibat menjadi runner up grup G. Adapun ISP Purworejo ada di posisi tiga. Ketiga tim sebenarnya memiliki nilai sama yakni enam. Namun, Wijayakusuma FC memiliki selisih gol paling baik.
Dengan rampungnya fase grup, maka Liga 4 Jateng akan berlanjut dengan babak 16 besar. Babak 16 besar diikuti oleh 16 tim. Sebanyak 16 tim tersebut adalah sebagai berikut:
Grup A: Persiharjo Sukoharjo, PSIR Rembang, Persikaba Blora.
Grup B: PSD Demak, PSIK Klaten
Grup C: Persipur Purwodadi, Persebi Boyolali
Grup D: Persitema Temanggung, Slawi United
Grup E: Persibas Banyumas, Persibangga Purbalingga
Grup F: Persak Kebumen, Persik Kendal, Persikama Kabupaten Magelang
Grup G: Wijayakusuma FC Cilacap, Persibat Batang
Babak 16 besar akan dilaksanakan dengan sistem kandang tandang. Laga leg pertama akan dilaksanakan pada Minggu (25/1/2026) mulai pukul 15.00 WIB. Leg kedua pada Rabu (28/1/2026) mulai pukul 15.00 WIB.
Pemenang laga 16 besar akan lolos ke perempatfinal. Pemenang perempatfinal akan ke semifinal. Pemenang semifinal akan ke final. Dari babak 16 besar sampai semifinal akan dilaksanakan dengan sistem kandang tandang. Adapun final hanya dilaksanakan sekali.
Kabar yang berkembang, delapan tim terbaik di Liga 4 Jateng akan lolos ke Liga 4 Nasional. Di Liga 4 Nasional akan bertanding tim-tim terbaik se-Indonesia untuk berebut tiket promosi ke Liga Nusantara.