SERAYUNEWS- Empat pasangan calon (Paslon) peserta Pilkada Cilacap, jalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Margono Soekarjo Banyumas, Sabtu (31/8/2024). Pemeriksaan kesehatan ini melibatkan Tim Penilai Kesehatan yang beranggotakan 37 dokter spesialis.
Ketua KPU Kabupaten Cilacap, Weweng Maretno menyampaikan, bahwa pemeriksaan kesehatan bagi paslon merupakan tahapan pelakasaan Pilkada yang wajib.
“Empat paslon peserta Pilkda dari Kabupaten Cilacap hari ini melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Margono Soekarjo Banyumas. Hasil dari tim pemeriksa, akan disampaikan ke KPU, 4 September 2024 nanti,” ujarnya.
Ketua Tim Penilai Kesehatan RSUD Margono Soekarjo, dr. Yunanto Dwi Nugroho mengatakan, sebelum menjalani pemeriksaan, para paslon juga melakukan tes urine oleh BNN.
Pemeriksaan kesehatan berjalan selama dua hari, dengan melakukan pemeriksaan kesehatan menyeluruh oleh dokter spesialis. Mulai dari spesialis penyakit dalam, bedah, urologi, dan ortopedi. Sedangkan untuk pasangan calon wanita, pemeriksaan oleh dokter ginekologi.
“Setelah itu akan ada pemeriksaan per organ atau per sistem organ oleh dokter spesialis jantung, paru, neurologi yang akan memeriksa MMSE dan kekuatan otot. Kemudian dokter jiwa, dan untuk organnya mata dan THT, serta dokter gigi,” ujar Dwi yang juga Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Konsultan Ginjal Hipertensi.
Selain itu, menurutnya dalam pemeriksaan kesehatan ini juga menjaga prinsip netralitas serta menjaga rahasia dari semua pasanangan calon.
“Pelaksanaan pemeriksaan secara mandiri dan independen, untuk memutuskan hasil pemeriksaan dengan pleno oleh tim. Nanti masuk dalam golongan fit atau unfit,” ujar
Untuk empat Paslon dari Cilacap yang ikut jalani pemeriksaan kesehatan yakni Imam Tobroni – Mochamad Sonhaji Imron. Kemudian Syamsul Auliya Rachman – Ammy Amalia Fatma Surya, Awaluddin Muuri – Vicky Shu, dan Setyo Budi Wibowo – Fahrur Rozi.
Selain empat Paslon dari Kabupaten Cilacap, pemeriksaan kesehatan ini juga bersamaan dengan lima kabupaten lain di wilayah Banyumas Raya.