SERAYUNEWS– Manchester City menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2023. Di final, anak asuh Pep Guardiola itu mengalahkan Fluminense 4-0, Sabtu (23/12/2023) dini hari WIB. Ada satu pemain yang bagus di laga itu, yakni Julian Alvarez.
Penyerang asal Argentina tersebut membuat dua gol bagi keberhasilan City di final. Dua gol lain City melalui Phil Foden dan gol bunuh diri pemain Fluminense yakni Nino.
Performa gemilang Alvarez membuktikan bahwa dia adalah ban serep jempolan. Dia adalah pemain pengganti jempolan ketika andalan utama tak bisa dimainkan.
Sejatinya, City memiliki Erling Haaland di lini depan. Namun kebugaran membuat Haaland absen di final Piala Dunia Antarklub. Selain itu sesuai aturan Haaland memang tak boleh main di final.
FIFA membuat aturan bahwa mereka yang tak masuk skuad di final Piala Dunia Antarklub, maka tak boleh main di final. Haaland tak masuk skuad ketika semifinal, maka dia tak boleh main di final.
Ketika tukang gedor tak ada, seperti biasa Alvarez jadi pengganti. Dia jadi tukang gedor utama City di final Piala Dunia Antarklub. Faktanya, Alvarez mampu menjalankan tugas dengan baik sebagai ban serep. Buktinya dia mampu membuat dua gol.
Karena performa itulah Alvarez dinobatkan sebagai pemain terbaik final Piala Dunia Antarklub 2023. Walaupun sayangnya dia bukan pemain terbaik turnamen. Karena, pemain terbaik turnamen milik koleganya yakni Rodri.
Kembali ke Alvarez, apa yang dia lakukan di Piala Dunia Antarklub menegaskan bahwa pemain berumur 23 tahun itu adalah ban serep jempolan.
Bukan kali ini saja dia menjalankan tugas sebagai ban serep. Di ajang Liga Inggris, dia juga beberapa kali jadi ban serep bagi Haaland. Walau sering juga mereka bermain bersamaan.
Kisah ban serep Alvarez paling fenomenal tentu saja saat ikut membawa Argentina juara Piala Dunia 2022. Kala itu sebenarnya Alvarez bukan pilihan utama di lini depan Argentina.
Sejatinya lini depan Argentina diisi Lionel Messi dan Lautaro Martinez. Namun kala itu Martinez melempem. Saat Martinez melempem, pelatih Argentina Lionel Scaloni memasang Alvarez.
Alvarez yang mulanya jadi ban serep, justru jadi starter bagi Argentina di Piala Dunia 2022. Alvarez mampu membuat empat gol di Piala Dunia 2022.
Di usia yang baru 23 tahun, Alvarez mampu menjadi pemain cadangan yang penting, ban serep yang jempolan.