Banjarnegara, serayunews.com
Pelantikan pengurus baru yang bertepatan jelang peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023 ini, menjadi momentum tersendiri bagi PWI Banjarnegara. Apalagi saat ini, banyak bermunculan wartawan dari media abal-abal dan masyarakat mengeluhkannya.
Dalam momentum Hari Pers Nasional tahun 2023 ini, PWI Banjarnegara juga ikut menggaungkan wartawan cerdas media waras. Hal ini, sesuai dengan tema HPN tahun ini.
Ketua PWI Banjarnegara, Hendra Septa mengatakan memang saat ini banyak bermunculan wartawan abal-abal yang beredar dan masyarakat mengeluhkannya. Untuk itu PWI Banjarnegara mengingatkan, agar masyarakat lebih jeli dalam melihat sumber berita.
“Sekarang banyak beredar media dengan wartawan abal-abal, untuk itu masyarakat harus jeli. Untuk membedakan, saat ini seluruh wartawan harus sudah terdaftar di dewan pers, termasuk nama medianya. Masyarakat bisa melakukan pengecekan langsung di website resmi dewan pers,” katanya.
Baca juga: [insert page=’presiden-jokowi-segera-keluarkan-perpres-media-sustainability-apa-itu’ display=’link’ inline]
Menurutnya, sebagai jurnalis, tentu memiliki kode etik dan kaidah jurnalistik dalam memberikan informasi pada masyarakat, termasuk di dalamnya ikut memberikan edukasi terhadap masyarakat.
“Ini penting sebab jurnalis memiliki kode etik dan kaidah tersendiri dalam menyajikan karya jurnalistik. Tidak hanya memberikan informasi yang akurat, tetapi juga ada nilai edukasi di dalamnya,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua PWI Jawa Tengah Amir Machmud mengatakan, tema HPN tahun 2023 ini adalah ‘Wartawan cerdas, Media waras’. Hal ini selaras dengan semangat PWI Banjarnegara yang terus berupaya memberikan informasi sesuai dengan data dan fakta di lapangan.
“Semangat ini harus terus kita gelorakan, cara ini juga menjadi bagian dalam menangkal para wartawan abal-abal,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto mengatakan, dengan pelantikan pengurus PWI Banjarnegara ini, dia berharap insan media yang ada di Banjarnegara bisa ikut berpartisipasi dalam memajukan potensi Banjarnegara. Salah satunya, dengan pemberitaan.
“Media ini memiliki peranan penting dalam pembangunan, termasuk ikut mendorong potensi yang ada di Banjarnegara melalui pemberitaan,” katanya.