Media Spanyol Marca menyebutkan bahwa Lionel Messi sepakat bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG). Sebelumnya, Messi memutuskan untuk tidak melanjutkan karier di Barcelona.
Barcelona, Serayunews.com
Marca (10/8/2021) melalui sumber mereka menyebutkan bahwa Messi telah sepakat untuk berlabuh ke PSG. Messi akan dikontrak selama dua tahun.
Kedatangan pemain 34 tahun di PSG tentu bisa memberi dampak. Setidaknya Liga Prancis akan ikut terkerek. Mereka yang suka Messi akan mengalihkan perhatian dari Liga Spanyol ke Liga Prancis.
Pendukung Messi yang pindah haluan ke Liga Prancis tentu akan berdampak pada ekonomi Liga Prancis. Selain itu, kedatangan Messi akan memiliki nilai ekonomi bagi PSG.
Kedatangan Messi akan membuat jersey PSG bernomor punggung Messi akan laris manis. Namun, ada juga kemungkinan mereka yang terdepak karena kedatangan Messi.
Seperti diketahui, PSG juga bisa dijerat soal batas minimal gaji pemain dibandingkan dengan pendapatan klub. Intinya, pengeluaran PSG akan membengkak dengan datangnya Messi. Salah satu cara menyelamatkan pengeluaran PSG adalah dengan menjual pemain.
Kylian Mbappe adalah sosok yang digadang akan pergi dari PSG. Apalagi dia akan habis kontrak akhir musim ini. Jika dipertahankan, maka PSG tak akan mendapatkan duit ketika Mbappe pergi pada akhir musim ini karena statusnya sudah tanpa klub.
Klub yang digadang akan menampung Mbappe adalah Real Madrid. Namun, patut ditunggu apakah Mbappe akan dilepas PSG? Yang kedua adalah Mauro Icardi. Icardi adalah striker asal Argentina yang dirumorkan tak memiliki hubungan baik dengan Messi.
Tak menutup kemungkinan, Icardi akan dijual oleh PSG. Tapi siapa yang akan terdepak dari imbas kedatangan Messi? Kita tunggu saja. Atau malah bisa saja tak ada yang terdepak.