Ketua DPC PPP Kabupaten Banjarnegara Edy Purwanto mengatakan, meski di tengah pandemi, tidak membuat semangat mengabdi kendur. Bersama dengan jajaran pengurus DPC serta organisasi sayap, pelaksanaan harlah PPP tetap berjalan dengan khidmat.
Menurutnya, sesuai dengan tema dari DPP PPP, harlah tahun 2021 ini mengambil tema Merawat Persatuan dengan Pembangunan. Melalui tema tersebut, pihaknya berharap berbagai pelajaran yang sudah terjadi dapat menjadi pijakan bagi partai ke depan untuk menjadi lebih baik lagi.
“Kami berharap, momentum harlah ke 48 ini menjadi tolok ukur untuk kita lebih semangat dalam bekerja,” katanya.
Untuk membawa aspirasi masyarakat lebih maskimal, maka harus ada peningkatan jumlah anggota fraksi di DPRD. Jika saat ini hanya terdapat lima wakil di DPRD Banjarnegara, maka pada pemilu mendatang harus meningkat menjadi 10 kursi. Hal ini sangat penting agar keberadaan PPP dapat memberikan kontribusi maksimal terkait pembangunan di Kabupaten Banjarnegara.
Selain itu, sebagai bentuk takdim dan hormat pada para pendiri partai dan ulama di Banjarnegara, kegiatan harlah PPP ke 48 ini juga diisi dengan ziarah makam ke sejumlah tokoh dan ulama Banjarnegara.