SERAYUNEWS – Jembatan Kali Pelus di jalur Purwokerto – Purbalingga via Jalan Senopati, Kelurahan Arcawinangun, Kecamatan Purwokerto Timur sementara ditutup. Penutupan sementara berlaku karena akan ada penanganan pada bagian bawah jembatan.
“Mulai nanti malam akan kita pasang kubus beton di bagian bawah jembatan. Jadi untuk sementara, jalan kami tutup setiap malam mulai pukul 21.00 sampai 04.00 WIB selama pengerjaan,” kata Kepala DPU Kabupaten Banyumas, Kresnawan Wahyu Kristoyo , Rabu (13/12/2023).
Pemasangan kubus beton, sebagai antisipasi terjadinya penggerusan bagian dasar sungai. Ini karena saat musim hujan, kemungkinan debit dan arus air akan meningkat. Pemasangan kubus beton, bisa meminimalisir penggerusan.
“Kita pasang 400 kubus beton, dengan ukuran 1 kubik beratnya sampai 2,4 ton. Pemasangan beton menggunakan teknik tanam. Demi kelancaran, maka pengerjaannya malam hari, agar tidak terlalu menganggu arus lalu lintas,” katanya.
Penanganan sementara ini mengingat tingginya arus lalu lintas di ruas jalan tersebut, baik dari arah Purbalingga maupun Purwokerto.
“Perbaikan waktu itu, ahli dari Unsoed sudah memprediksi ketika musim hujan bisa terjadi crossing atau penggerusan. Maka kali ini kita pasang kubus beton, untuk menstabilkan,” kata dia.
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat, untuk sementara waktu tidak melalui jalan tersebut pada malam hari.
“Mohon maaf, untuk sementara waktu, saat malam hari tidak melintas jalur itu dulu,” kata dia.
Dari hasil kajian tim teknis dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, kondisi jembatan tersebut masih stabil.
“Pada saat musim hujan yang ekstrem khawatirnya akan menimbulkan kerusakan yang lebih besar, ini yang perlu kita antisipasi,” kata dia