Purbalingga, serayunews.com
Peristiwa itu terjadi di jalan masuk Desa Kalikajar Kecamatan Kaligondang, sekitar pukul 20.30 WIB. Kecelakaan melibatkan sepeda onthel, motor Honda CRF dengan nomor polisi (nopol) R-5327-OV, dan mobil Toyota Yaris nopol R-9412-WH. Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor mengalami luka dan dirawat di rumah sakit.
“Pengendara sepeda motor mengalami luka kepala memar dan sekarang di RSUD dr. R. Goeteng Taroenadibrata, Purbalingga,” kata Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Rizky Widyo Pratomo, Jumat malam.
Kecelakaan berawal saat sepeda motor CRF melaju dari arah barat ketimur. Di ruas jalan yang lurus itu pengendara melaju dengan kecepatan sedang. Saat itu kondisi sedang hujan.
Tanpa sepengetahuan pengendara CRF, di depannya ada sepeda onthel. Karena jarak sudah dekat, maka sepeda onthel tertabrak. Pengendara Sepeda motor jatuh di tengah-tengah jalan. Saat itu dari arah yang sama melaju mobil Toyota Yaris. Tanpa bisa menghindar, pengendara sepeda motor tertabrak.
“Pengendara sepeda motor dilarikan ke rumah sakit, karena mengalami luka,” ujarnya.
Pengayuh sepeda onthel adalah Nur Rohman (32), warga Desa Kaligondang Kecamatan Kaligondang. Pengendara sepeda motor yakni Suci Nur Khasanah (22), warga Desa Tejasari, Kecamatan Kaligondang. Sedangkan pengemudi mobil yakni Sarno (46) warga Desa Pengadegan.
“Peristiwa ini sudah ditangani oleh unit Polres Purbalingga,” kata dia.