SERAYUNEWS-Calon Bupati Cilacap nomor urut 3 Syamsul Auliya Rachman bersama sang Istri Ira Tanti menyalurkan hak pilihnya untuk Pilkada 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) 015, Desa Tritih Lor, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, pada Rabu (27/11/2024).
Syamsul datang ke TPS 015 bersama istri dan anaknya, serta di dampingi tim pemenangan, pada Rabu pagi sekitar pukul 10.15 WIB. Kedatangan matan Wakil Bupati Cilacap 2017-2022 ini mendapat sambutan hangat warga setempat yang juga ingin berfoto bersama.
Seperti warga pada umumnya, Syamsul dan Istri yang hadir juga ikut menunggu antrean bersama warga yang lainnya. Selang beberapa menit Syamsul dan Istrinya pun mendapat giliran menyalurkan hak pilihnya untuk mencoblos di bilik suara, lalu memasukan surat suara ke kotak suara dan mencelupkan jarinya ke tinta sebagai penanda telah mencoblos.
Ditemui usai mencoblos, Calon Bupati Cilacap Syamsul Auliya Rachman menyampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berjuang bersama, serta berbagai pihak yang turut menyukseskan gelaran Pilkada 2024 ini.
“Pertama kami ucapkan terimakasih kepada kedua orang tua kami, keluarga besar kami, kemudian kepada partai pengusung PKB, Golkar, PKS, Demokrat, dan PSI. Kemudian kepada penyelenggara Pemilu, dan berbagai unsur yang mendukung pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Cilacap,” ujar Syamsul.
“Kami juga ucapkan terima kasih kepada para relawan dari Dayeuhluhur sampai Nusawungu, keyakinan kami simpati masyarakat banyak Syamsul-Ammy. Juga bantuan dari para relawan dan simpatisan yang secara ikhlas mendukung Syamsul Ammy,” sambungnya.
Sedangkan ditanya terkait dengan target suara, Syamsul optimis dapat menang Pilkada 2024, dengan target perolehan suara di atas 50 persen. Selain itu, pihaknya juga akan mengadakan hitung cepat.
“Insyaallah kita targetkan di atas 50 persen, target maksimalnya kita di angka 60 persen. Setelah ini kita stay di rumah ada quick count untuk hitung cepat dari saksi yang sudah kita latih,” tandasnya.