Purwokerto, Serayunews.com- Ikatan Alumni Farmasi UMP bekerjasama dengan Ikatan Apoteker Indonesia Cabang Purwokerto menggalangan dana untuk merespon pandemi Covid-19. Dana yang terkumpul tersebut dibelanjakan untuk membeli alat pelindung diri (APD).
APD tersebut di antaranya baju hazmat, hand sanitizer, face shield, sarung tangan, masker dan lainnya. Ketua Ikatan Alumni Farmasi UMP, Aulia Rahman mengatakan APD tersebut dibagikan ke beberapa rumah sakit penanganan Covid-19 dan puskesmas.
“Farmasi bergerak di bidang kesehatan, kalau melihat situasi sekarang harga alat kesehatan lumayan tinggi. Makanya kita inisiatif salurkan APD tersebut untuk tenaga medis. Dengan gerakan saling membantu supaya pandemi ini cepat berlalu,” ujar dia.
Ketua IAI Banyumas, Khafidz Nasrudin mengatakan kebutuhan APD sudah sangat mendesak, tenaga kesehatan sudah mulai kekurangan APD. Karena APD memang hanya untuk sekali pakai.
“Makanya, kami sangat mengimbau masyarakat untuk mengikuti arahan pemerintah untuk tetap di rumah. Karena garda terdepan yang bisa menangani pandemi ini adalah masyarakat. Tenaga kesehatan adalah pertahanan terakhir yang akan membantu menyembuhkan. Mari kita bantu pemerintah dengan menaatinya,” katanya.
Sementara itu, Wakil Rektor UMP Akhmad Darmawan mengaku bangga dengan komitmen alumni fakultas Farmasi UMP. Yang mampu mengaplikasi ilmunya di tengah masyarakat dalam situasi pandemi seperti ini.
“Ini lah alumni yang mampu mengamalkan ilmunya dan memberikan kesan positif kepada masyarakat. Alumni Farmasi UMP sangat membanggakan, banyak berkiprah,” ujarnya.