Cilacap, serayunews.com
Festival bakar ikan nusantara berlangsung secara massal oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cilacap di halaman kantor DPC PDI Perjuangan, Sabtu (25/6/2022). Turut serta dalam acara ini adalah pengurus DPC, PAC, anak ranting, dan anggota fraksi.
Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Cilacap Bidang Seni Budaya Nike Yunita mengatakan, sebanyak 300 kilogram ikan dibakar dalam kegiatan festival bakar ikan nusantara secara nasional ini.
Adapun sejumlah ratusan kilogram ikan tersebut yakni jenis Ikan kembung, layaran, kakap, ikan tawar seperti ikan mujaer dan emas. Setelah pembakaran selesai, maka pengurus DPC dan ratusan kader menyantap ikan bakar tersebut.
Menurut Nike, kegiatan ini sebagai refleksi Bulan Bung Karno dalam sajian kuliner nusantara, serta mengikuti festival bakar ikan nusantara yang berlangsung secara nasional. Selain itu, kegiatan ini juga untuk menggencarkan gemar makan ikan sebagai sebagai sumber protein hewani yang kaya sumber nutrisi.
“Dengan kegiatan ini, harapannya masyarakat terbantu nelayan dan peternak ikan dan memaksimalkan produksi ikannya, dan bagi masyarakat agar terbiasa konsumsi ikan,” ujarnya.
Sebelumnya, Ketua DPR RI sekaligus pimpinan PDI Perjuangan Puan Maharani membuka festival bakar ikan nunsantara ini. DPC PDI Perjuangan seluruh Indonesia mengikuti acara nasional ini secara virtual.