SERAYUNEWS-Pemkab Purbalingga akan menggelar acara nonton bareng pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 antara China melawan Indonesia. Perhelatan tersebut dilaksanakan di alun-alun Purbalingga, Selasa (15/10/2024) petang.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga, R Budi Setiawan mengatakan, acara nobar tersebut gratis dan terbuka untuk umum. Pihaknya menyiapkan layar raksasa untuk menyaksikan pertandingan yang dilaksanakan di Stadion Qingdao yang kick off nya mulai pukul 19.00 WIB.
“Untuk menambah semangat, disediakan hadiah tiga buah sepeda bagi penonton,” ujarnya.
Disampaikan, acara nobar dilaksanakan karena animo masyarakat Purbalingga guna memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia sangat besar. Apalagi pertandingan melawan China menjadi salah satu laga menentukan guna menentukan nasib Timnas Garuda menuju babak berikutnya.
“Mari kita memberikan dukungan secara bersama-sama kepada Timnas Garuda. Semoga bisa meraih kemenangan melawan China dan peluang lolos ke putaran keempat semakin terbuka,” harapnya.
Timnas Indonesia saat ini sedang berjuang di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia grup C ronde tiga. Indonesia kini ada di posisi lima klasemen sementara dengan tiga poin dari tiga pertandingan. Seperti diketahui, dua posisi teratas klasemen akhir grup C otomatis akan lolos ke Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae -yong mengatakan para pemainnya sudah siap tempur untuk meraih hasil maksimal. Kemenangan menjadi target agar posisi Indonesia di klasemen bisa melesat keatas dan peluang lolos ke putaran berikutnya semakin terbuka.
Diketahui, saat ini Indonesia sedang bermain di fase kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde tiga grup C. Indonesia satu grup dengan Jepang, Arab Saudi, Australia, Bahrain, dan China.
Indonesia sudah melakoni tiga laga dan semuanya berakhir seri. Indonesia mengincar kemenangan perdana di ronde tiga pada laga melawan China.
Nantinya di grup C akan ada dua tim yang otomatis lolos ke Piala Dunia 2026. Kedua tim itu adalah yang menjadi pemuncak dan runner up grup C. Sementara tim berposisi tiga dan empat akan melaju ke ronde empat memperebutkan tiket sisa. Adapun tim di posisi lima dan enam akan tersingkir.