SERAYUNEWS – Bagi peserta seleksi Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) Batch 3, hari ini menjadi momen yang paling mendebarkan.
Pasalnya, setelah melalui tahapan tes psikologi yang berlangsung pada, kini saatnya menantikan hasil.
Namun, pertanyaan yang banyak muncul adalah jam berapa pengumuman hasil tes psikologi SPPI Batch 3 akan berlangsung?
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang tahapan seleksi setelah lolos tes psikologi, simak ulasan lengkapnya berikut ini. Pasalnya, redaksi akan menyajikan untuk Anda.
Jika Anda lulus tes psikologi, berikut tahapan seleksi selanjutnya.
1. Tes Mental Ideologi & Kesehatan (8-20 Maret 2025)
– Tes Mental Ideologi: Berlangsung secara tertulis pada pagi hari dan wawancara sesuai jadwal kelompok. Materi mencakup pemahaman nilai Pancasila, kebangsaan, serta integritas.
– Tes Kesehatan: Meliputi pemeriksaan fisik, laboratorium, dan Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI) untuk menilai kesehatan mental.
2. Parade dan Sidang Pantukhir (22 Maret 2025)
Pada tahap ini, peserta akan menjalani pengecekan fisik ulang, klarifikasi data, serta sidang penentuan akhir melalui Zoom bersama Posko Utama Salemba.
Hasilnya akan menentukan kelayakan Anda untuk masuk ke tahap pendidikan dan pelatihan (diklat).
3. Pengumuman Kelulusan & Diklat (24 Maret 2025)
Peserta yang lolos akan menerima email berisi jadwal dan lokasi diklat. Kadwal keberangkatan menuju lokasi diklat adalah 4 April 2025 dengan moda transportasi yang telah panitia tentukan.
Bagi Anda yang telah mengikuti tes psikologi Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) Batch 3 pada 2-5 Maret 2025, tentu menantikan pengumuman hasilnya.
Sesuai jadwal resmi, pengumuman hasil tes psikologi akan berlangsung pada 7 Maret 2025 malam melalui email masing-masing peserta. Jadi, pastikan Anda memantau email.
Untuk mengetahui hasil tes psikologi, Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut.
1. Periksa Email Pribadi
Panitia seleksi akan mengirimkan hasil tes ke email yang Anda gunakan saat pendaftaran. Pastikan untuk memeriksa kotak masuk, folder spam, atau folder promosi jika email belum terlihat.
2. Kunjungi Situs Resmi SPPI
Selain melalui email, panitia akan mempublikasikan pengumuman hasil tes di situs resmi SPPI.
Anda dapat mengunjungi situs tersebut untuk memastikan status kelulusan dan mendapat informasi tahapan selanjutnya.
3. Pantau Grup WhatsApp Resmi
Jika Anda tergabung dalam grup WhatsApp resmi SPPI, pantau informasi dari panitia.
Panitia sering menggunakan grup untuk menyampaikan pengumuman penting dan menjawab pertanyaan peserta.
Penutup
Mengikuti seleksi SPPI merupakan kesempatan berharga untuk berkontribusi dalam pembangunan Indonesia.
Pastikan Anda selalu mengikuti informasi resmi dari panitia dan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk setiap tahapan seleksi. Semoga sukses!***