SERAYUNEWS – PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan informasi terbaru terkait penyesuaian terhadap salah dua rangkaian perjalanannya.
Keduanya adalah KA Argo Parahyangan dan KA Baturraden Ekpress. Penyesuaian tersebut berupa perubahan operasional per tanggal 1 Juli 2024 mendatang.
Pengumuman tersebut PT KAI sampaikan melalui berbagai akun media sosial resminya. Salah satunya platform Instagram @kai121_ pada hari Selasa (25/6/2024) siang.
“Penyesuaian Pola Operasional Kereta Api Parahyangan dan Kereta Api Baturraden Ekspres Mulai 1 Juli 2024,” tulis KAI dalam keterangan caption, dikutip serayunews.com.
Kepastian itu sekaligus menjawab pertanyaan di benak para calon penumpang. Sebab, sebelum adanya informasi ini, mereka yang hendak melakukan perjalanan menggunakan dua KA tersebut tidak dapat memesan tiket.
Sehingga, menjadi kabar baik dengan beberapa penambahan perjalanan KA Argo Parahyangan yang mengalami perubahan jam keberangkatan. Dan, penambahan stasiun pemberhentian di Stasiun Jatinegara serta Bekasi.
Selain itu, KA Baturraden Ekspres juga mengalami penyesuaian. KA ini mendapatkan penambahan jam keberangkatan dari Stasiun Purwokerto, sebagai salah satu favorit tujuan para penumpang.
Adapun, berikut ini adalah perubahan operasional KA Argo Parahyangan dan KA Baturraden per tanggal 1 Juli 2024.
1. Argo Parahyangan relasi Gambir-Bandung
– KA 36A Argo Parahyangan berangkat stasiun Gambir pukul 18:25 WIB dari sebelumnya pukul 18:30 WIB.
– KA 50A Argo Parahyangan berangkat stasiun Gambir pukul 13:05 WIB dari sebelumnya pukul 13:10 WIB.
– Untuk KA 52A Argo Parahyangan berangkat stasiun Gambir pukul 07:20 WIB dari sebelumnya pukul 07:25 WIB.
2. KA Argo Parahyangan relasi Bandung-Gambir
• KA 43A Argo Parahyangan berangkat stasiun Bandung pukul 05:25 WIB dari sebelumnya pukul 06:00 WIB dan berhenti di Stasiun Cimahi, Bekasi, Jatinegara, Gambir
• KA 39B Argo Parahyangan berangkat stasiun Bandung pukul 11:30 WIB dan berhenti di Stasiun Cimahi, Bekasi, Jatinegara, Gambir.
3. KA Baturraden Ekspres relasi Bandung-Purwokerto
Kemudian, KA Baturraden Ekspres relasi Bandung-Purwokerto juga mengalami penyesuaian pola operasional yakni KA 180A Baturraden Ekspres berangkat stasiun Purwokerto pukul 22:00 WIB dari sebelumnya pukul 20:00 WIB.
Demikianlah informasi mengenai penyesuaian pola operasional KA Argo Parahyangan dan KA Baturraden Ekpress per tanggal 1 Juli 2024 mendatang. Simak dan perhatikan dengan baik ya!