Purwokerto, serayunews.com
Peluang tersebut seperti pernyataan Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono pada peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-75 di
Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UKM (Dinnakerkop UKM) Kabupaten Banyumas, Selasa (17/7/2022).
“Koperasi-koperasi di Banyumas yang sudah sampai eksport produk, sangat berpeluang untuk mendapatkan keuntungan lebih melalui program CSR premium ini. Inilah salah satu keuntungan dan nilai plus kita berkoperasi,” katanya.
Keuntungan dari program CSR premium itu adalah, buyer dari Eropa akan membeli barang lebih mahal jika melalui koperasi. Sadewo mencontohkan, untuk eksport gula semut yang pembeliannya oleh perorangan kepada petani, hanya kisaran Rp16.000 – Rp17.000 per Kg. Namun jika penjualan melalui koperasi, maka buyer berani membeli dengan harga Rp20.500 per Kg.
“Salah satu koperasi di Banyumas yang sudah merasakan program CSR premium ini adalah Koperasi Petani Gula Organik (Kopipo) di Kecamatan Cilongok. Saya berharap, koperasi lainnya bisa mengambil peluang tersebut juga,” tuturnya.
Sementara, Sadewo tidak menampik, kondisi pandemi yang berlangsung dua tahun lebih, membuat banyak koperasi di Banyumas yang terdampak. Namun, saat ini kondisi tersebut sudah membaik dan koperasi mulai tumbuh lagi. Untuk lebih mendorong dan memperkuat koperasi, Wabup Sadewo mengatakan, perlu ada pelatihan yang tuntas sampai dengan digital marketing. Sehingga pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang tergabung dalam koperasi tidak hanya mendapatkan pelatihan dalam produksi saja, tetapi sampai dengan pelatihan marketing. Sebab, marketing merupakan ujung tombak dari perkembangan produk.
Efek Pandemi
Sementara itu, Kepala Dinnakerkop UKM Kabupaten Banyumas, Joko Wiyono mengungkapkan, saat pandemi hanya 15 persen koperasi di Banyumas yang bisa bertahan dalam kondisi baik-baik saja. Sisanya sebanyak 47 persen mengalami keterpurukan dan 38 persen dalam kondisi tidak begitu baik.
“Momentum Harkopnas ini kita jadikan sebagai semangat kebangkitan koperasi untuk lebih bergairah, bersemangat dan bergembira bersama. Sebab, keberadaan koperasi sudah terbukti menjadikan ekonomi tumbuh berkelanjutan,” jelasnya.
Sementara, penutup rangkaian peringatan Harkopnas tahun ini adalah dengan tasyakuran di kantor Dinnakerkop UKM. Wabup Sadewo hadir dalam acara tersebut. Pada kesempatan tersebut, Wabup juga memberikan hadiah sepeda kepada salah satu anak anggota koperasi yang berprestasi.