SERAYUNEWS – Pohon Hayat Nusantara karya Aulia Akbar resmi dinyatakan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai logo Ibu Kota Nusantara (IKN).
Logo ini menang setelah melalui proses kurasi yang ketat dan memenangkan polling atau jajak pendapat dari warganet.
Sang desainer asal Bandung itu berhak membawa hadiah berupa uang saku sebesar Rp 185 juta.
Jokowi menilai logo Pohon Hayat memiliki filosofi yang sejalan dengan pembangunan IKN Nusantara.
Logo Pohon Hayat menyimbolkan lima akar di bagian bawah mewakili Pancasila, tujuh batang di bagian tengah mewakili tujuh pulau besar dalam wilayah Indonesia, serta bunga 17 kelopak di bagian atas mewakili tanggal kemerdekaan RI.
“Menumbuhkan rasa bangga dengan jati diri bangsa sebagai negara besar, bangsa yang besar, bangsa yang majemuk, dan menggugah kesadaran masyarakat untuk menjaga alam, lingkungan, beserta ekosistemnya,” kata Jokowi.
Lalu, siapa sih sebenarnya, sosok desainer Aulia Akbar? Berikut profilnya.
Aulia Akbar adalah desainer grafis yang berdomisili di Bandung.
Ia merupakan lulusan Institut Teknologi Nasional (Itenas) Bandung, jurusan Desain Komunikasi Visual Fakultas Seni Rupa dan Desain. Ia lulus pada tahun 2014 silam.
Saat ini, ia sebagai co-founder POT Branding House dan anggota aktif ADGI (Asosisasi Desainer Grafis Indonesia) Chapter Bandung.
Pria berusia 31 tahun itu juga aktif mengajar desain grafis secara luring di ITENAS dan daring Pixel Ninja.
Secara pendidikan, ia telah menamatkan pendidikan di SMP Negeri 7 Bandung dan SMAN 25 Bandung.
Ia kemudian lulus dari Jurusan Desain Komunikasi Visual Fakultas Seni Rupa dan Desain, Institut Teknologi Nasional (ITENAS) Bandung pada tahun 2014.
Aulia Akbar memiliki berbagai catatan pengalaman dalam bidang yang ia tekuni saat ini, mulai dari sebagai Brand Director of Morotai Home Indonesia, Mentor Desain Grafis di Pixel Ninja, hingga saat ini sebagai Design Researcher di POT Branding House.
Selain itu, ia kerap diundang sebagai pembicara di berbagai webinar maupun pelatihan-pelatihan desain grafis.
Sejak 2011 hingga 2023 ini, berbagai penghargaan telah berhasil diraihnya, mulai dari Culture of West Java Foto, Pankromatik Black and White Photography Photo, hingga terbaru sebagai pemenang Logo IKN Nusantara.
Biodata Aulia Akbar
Nama: Aulia Akbar
Tempat, tanggal lahir: Bandung, 1992
Umur: 31 tahun
Agama: Islam
Pendidikan: ITENAS Bandung
Pekerjaan: Design Researcher
Pasangan: Alamanda Hindersah
Instagram: @spacelessmind
Itulah profil dan biodata Aulia Akbar, pemenang sayembara Logo IKN Nusantara Pohon Hayat asal Bandung. *** (M Abdul Rohman)