SERAYUNEWS – Proyek pembangunan jalan tol Jogja-Cilacap akan dimulai di tahun 2024. Pemerintah bersama pihak-pihak terkait masih mempersiapkan proyek tersebut.
Jalan tol Jogja-Cilacap ini nantinya akan terhubung dengan jalan tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap, jalan tol Pejagan-Cilacap hingga jalan tol Jogja-Solo.
Proyek jalan tol ini akan melewati beberapa daerah di wilayah Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Akan ada 22 desa dari tiga kecamatan berbeda yang akan terdampak proyek jalan tol tersebut.
Mulai dari delapan desa di Kecamatan Kemranjen dan enam desa di Kecamatan Tambak.
Proyek jalan tol yang menghubungkan Jogja dan Cilacap ini akan dimulai dengan pembangunan konstruksi yang akan dilakukan pada 2024 dengan rencana dalam 3 tahap berikut ini.
Mulai dari tahap pertama, yang digarap mulai kuartal tiga (Q3) 2024 hingga kuartal dua (Q2) 2026.
Lalu untuk pembangunan tahap kedua, rencananya dilakukan mulai pada Q3 2026 sampai Q2 2028.
Kemudian untuk tahap ketiga, pembangunannya dilakukan mulai pada Q3 2027 dan selesai pada Q2 2029.
Demikian informasi tentang pembangunan jalan tol Jogja Cilacap yang akan dimulai pada tahun 2024.***