Indonesia akhirnya bertemu Vietnam di semifinal AFF 2022. Kepastian itu terjadi setelah Vietnam menjuarai grup B usai mengalahkan Myanmar 3-0, Selasa (3/1/2022).
Hanoi, serayunews.com
Gol pertama Vietnam seperti terlihat di livescore, terjadi di menit 8 melalui gol bunuh diri pemain Myanmar ZL Kyaw. Gol kedua oleh Tien Linh menit 27. Gol ketiga oleh N Chau menit 73.
Kemenangan atas Myanmar membuat Vietnam memiliki 10 poin dari empat pertandingan. Sebanyak 10 poin itu sudah cukup bagi Vietnam untuk jadi juara grup B dan lolos ke semifinal.
Maka Vietnam pun akan melawan Indonesia di semifinal. Semifinal leg pertama akan berlangsung di Gelora Bung Karno Jakarta pada Jumat (6/1/2023) mulai pukul 16.30 WIB.
Sementara leg kedua akan berlangsung di Hanoi Vietnam pada Senin 9 Januari 2023. Semifinal AFF 2022 ini jadi ulangan untuk semifinal 2016.
Saat itu Indonesia mampu mengalahkan Vietnam dengan akumulasi 4-3. Sayang kala itu Indonesia kalah dari Thailand di final.