Cilacap, serayunews.com
Berdasarkan hasil verifikasi terhadap dokumen peserta yang diunggah dalam SSCASN BKN dan Berita Acara Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan CASN di Cilacap Formasi tahun 2021. Dari jumlah sebanyak 12.660 pelamar ada sebanyak 1.417 pelamar tidak lolos seleksi administrasi.
Dari jumlah pelamar CASN tersebut dapat dirinci 6.478 pelamar CPNS ada 5.313 MS (Memenuhi Syarat) dan 1.165 TMS (Tidak Memenuhi Syarat). Selain itu, dari 826 pelamar PPPK Non Guru, ada sebanyak 574 MS dan 252 TMS. Sedangkan 5.356 pelamar PPPK Guru semuanya Memenuhi Syarat (MS).
Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Cilacap Warsono menyebut, dari pendaftar yang terverifikasi ada yang tidak memenuhi syarat disebabkan beberapa hal syarat utama yang tidak dipenuhi.
“Saya sudah sampaikan ke Pansel, kalau tidak fatal betul ya tidak artinya MS (Memenuhi Syarat), kalau fatal betul ya tidak (TMS), contohnya Honorer pengalaman minimal 3 tahun yang dikeluarkan dengan surat keterangan dari level eselon dua, itu ketentuan dari Kemenpan,” ujar Warsono dalam keterangannya, Selasa (03/08/2021).
Warsono menambahkan, untuk tahap selanjutnya seleksi CPNS dan PPPK Non Guru akan digelar di Unsoed. Sedangkan PPPK Guru digelar di Cilacap. Namun menurutnya pihaknya masih menunggu teknis selanjutnya, sebab semua pelaksaan seleksi ditetukan oleh Kemendikbudristek.
“Tempat seleksi kita sudah siap, tembat CBT UN banyak, tahun lalu untuk PPPK ditunjuk dari Jakarta di SMK N 1, disini yang CBT-nya siap sudah banyak SMK 1, SMK 2 siap semua, tergantung dari Jakarta yang menunjuk,” ujarnya.
Adapun lima formasi CASN yang tidak ada pelamarnya yakni, CPNS terdapat tiga formasi yakni Dokter Spesialis Anak, Dokter Spesialis Gigi Anak dan Dokter Spesialis Mata. Sedangkan PPPK Non Guru ada dua formasi yakni Ahli Pertama-Perekam Medis dan Terampil-Asisten Penata Anestesi.
“Formasi yang kosong pelamar pada tahun ini, tidak bisa bergeser secara otomatis, karena fomasi yang menentukan dari pusat, ini tidak terpenuhi tahun depan belum tentu, semua akan diolah kembali di Jakarta, sesuai dengan perhitungan data base yang ada disana, sekalipun data base dari kita,” ujarnya.
Sesuai dengan jadwal, pengumuman hasil seleksi administrasi pada tanggal 2-3 Agustus, masa sanggah 4-6 Agustus dan pengumuman masa sanggah 15 Agustus 2021.