SERAYUNEWS – Desa Pangebatan Kecamatan Cilongok, menjadi persinggahan road show Festival Film Purbalingga (FFP) 2024.
Selain dapat pengalaman seputar perfilman, sektor perekonomian warga desa ikut mnggeliat. Selain itu, pemutaran film layar tancep di lapangan desa setempat juga menjadi momen nostalgia bagi sebagian masyarakat.
Kepala Desa Pangebatan, Agus Suroso, menyampaikan terimakasih kepada Cinema Lovers Community (CLC) Purbalingga.
“Selain memberikan pengetahuan tentang perfilman, tapi kegiatan ini akan mampu mendongkrak ekonomi bagi warga,” katanya, Sabtu (13/07/2024).
Penayangan film dengan cara layar tancap di lapangan desa, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Ratusan masyarakat berkumpul di lapangan pada malam itu. Puluhan pedagang kecil, juga terlihat memggelar lapak setiap sudut lapangan.
“Sekalian nostalgia, karena sudah sangat lama tidak merasakan sensasi nonton film misbar atau gerimis ya bubar, atau layar tancap,” ujarnya.
Kang Yono, ketua pelaksana acara menyampaikan, ada lima film yang mereka putar malam itu. Lima film tersebut merupakan nominator dari karya pelajar Banyumas raya. Selain itu satu film panjang, yaitu Srimulat dalam judul Hidup Memang Komedi.
“Gelaran layar Tanjleb ini pasti akan menjadi triger bagi para konten kreator dan sineas di desa Pangebatan. Ini akan menambah wawasan dan pengetahuan bagi mereka,” kata Kang Yono.
Film-film yang mereka putar, merupakan film fiksi dan dokumenter kompetisi pelajar Banyumas Raya. Ada juga yang non-kompetisi, dan satu film panjang.
Fillm fiksi ‘PLONG’ karya sutradara Ria Apri Hardianto, produksi Movieda Production SMK Darul Abror Bukateja Purbalingga.
Kemudian film Melukis Ibu, sutradara Nareswari Chaira Hisaani dan film dokumenter “Yang Tergerus Waktu” sutradara Seno Aulia wijayanto. Keduanya produksi Hisaani produksi Cinemadoea SMA Negeri 2 Purwokerto.
Selanjutnya film non-kompetisi “Bapakku adalah…?” sutradara Raihan Mauladi produksi Huha Pictures. Ada nuga film “Omah-omah sutradara Rafika Ilma Rizkyana produksi Avikom Film. Sementara film panjang “Srimulat: Hidup Memang Komedi” sutradara Fajar Nugros produksi MNC Pictures & IDN Pictures.