SERAYUNEWS-Hujan deras yang terjadi pada Kamis (7/11/2024) dengan intensitas tinggi menyebabkan rumah milik Sudarto (80) yang ada di Dusun Kutasari RT 05 RW 05 Desa Kebutuh Duwur, Kecamatan Pagedongan Banjarnegara roboh.
Kejadian tersebut bermula saat wilayah Banjarnegara didera hujan lebat disertai angin kencang sejak pukul 15.00 WIB. Sekitar pukul 17.30 WIB, pohon besar yang berada di dekat rumah kakek 80 tahun ini tumbang dan menimpa rumah tersebut.
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung melakukan pertolongan dan membawa kakek tersebut mengungsi pada rumah anaknya yang tak jauh dari lokasi. Warga bersama dengan para relawan setempat langsung melakukan pembersihan material rumah dan mengamankan sejumlah barang berharga yang masih bisa diselamatkan.
Tidak ada korban jiwa dari kejadian ini, namun rumah milik kakek 80 tahun yang tinggal seorang diri ini rusak berat. Pemilik rumah terpaksa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Kepala Bidang Kedaruratan dan logistik BPBD Banjarnegara Andri Sulistyo mengatakan, melihat kondisi rumah yang sudah membahayakan, maka keluarga pemilik rumah dibantu oleh para relawan bersama dengan warga merobohkan rumah tersebut.
“Saat ini korban mengungsi di rumah anaknya, dan sementara korban membutuhkan bantuan material berupa seng, triplek, kaso, paku, dan material lainnya untuk membangun hunian yang rusak. Termasuk bantuan permakanan untuk korban,” katanya.
Menurutnya, saat ini curah hujan di wilayah Kabupaten Banjarnegara cukup tinggi dalam sepekan terakhir. Untuk itu dirinya mengimbau pada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya pada daerah rawan bencana yang ada di Banjarnegara.