Kalimanah, serayunews.com
Komandan Kodim (Dandim) 07/02 Purbalingga Letkol Inf Decky Zulhas mengatakan rumah warga yang sedang menjalankan isoman, diberikan tanda. Tanda yang terpasang berupa stiker dan bendera merah putih. Tujuannya adalah untuk memudahkan pengawasan.
“Menunjukan agar mudah dalam memonitor tentang perkembangan masyarakat yang sedang isolasi mandiri,” kata Letkol Inf Decky, usai melaksanakan pemantauan di Desa Selabaya, Kecamatan Kalimanah, Selasa (06/07/2021).
Dalam stiker itu, lanjut Dandim, berikan tulisan sedang melakukan isoman, serta tabel-tabel berupa hari dan tanggal. Setiap harinya akan dilakukan pemantauan oleh pihak desa dan juga dinas kesehatan.
“Stiker isinya tabel, nama tanggal, hari. Pemantauan oleh perangkat desa dan dinkes, termasuk kebutuhan logistik, dengan jogo tonggo,” katanya.
Dandim menambahkan, untuk penanganan di Desa Selabaya juga akan diberikan multivitamin. Terutama untuk warga yang sedang terpapar, dan bergejala. Sehingga diharapkan bisa lebih cepat dalam proses penyembuhan.
“Rencana juga besok akan diberikan multivitamin kepada masyarakat yang positif. Harapannya bisa meningkatkan penyembuhan bagi masyarakat yang positif,” kata dia.
Diketahui, di Desa Selabaya total ada sekitar 49 kasus Covid-19. Saat ini ada 44 warga yang menjalani isoman di rumah masing-masing. Sedangkan 3 orang sembuh, serta dua orang meninggal dunia.
“Ada 44 yang isoman, tiga sembuh, dan dua meninggal. Tapi yang meninggal semua punya penyakit bawaan,” kata Bidan Desa Selabaya, Marisha Eka.