SERAYUNEWS – Rute Tol Gedebage-Tasikmalaya dibangun untuk persiapan mudik Lebaran. Apakah sudah bisa dilalui tahun 2024?
Proses pengerjaan proyek Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) sudah dimulai akhir tahun 2022.
Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya (Jawa Barat) yang terhubung sampai Cilacap (Jawa Tengah) memiliki rute terpanjang di Indonesia, yakni 206,65 kilometer.
Jalan tol yang dibangun di dua provinsi tersebut memiliki rute dari Gedebage (Kota Bandung), melalui Kabupaten Bandung, Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran dan akan berakhir di Cilacap.
Perjalanan Bandung-Cilacap atau Tasikmalaya-Cilacap akan lebih cepat jika melalui tol tersebut.
Gerbang tol lokasinya strategis di sepanjang Tol Getaci sehingga harapannya perekonomian daerah dan masyarakat pun meningkat.
Pengerjaan jalan Tol Getaci dibagi menjadi 4 seksi, yaitu:
– Seksi 1: Gedebage-Garut (45,2 kilometer)
– Pada Seksi 2: Garut Utara-Tasikmalaya (50,32 kilometer)
– Lokasi Seksi 3: Tasikmalaya – Patimuan (76,78 kilometer)
– Seksi 4: Patimuan – Cilacap (34,35 kilometer)
Pengerjaan tahap pertama (Seksi 1 dan Seksi 2) rencananya dapat beroperasi tahun 2024. Sedangkan tahap kedua (Seksi 3 dan Seksi 4) akan dikerjakan tahun 2027 sampai 2029.
Dengan begitu rute Tol Gedebage-Tasikmalaya direncanakan bisa segera dilewati pengguna jalan tahun 2023 atau 2024.
Keberadaan exit tol di sepanjang Tol Getaci sangat menentukan kapan dan dimana para pengendara harus masuk atau keluar tol.
Rencananya tol ini akan memiliki 10 exit tol di sepanjang Tol Getaci. Berikut ini daftar exit tol yang bisa dilalui:
1. Gerbang tol dan simpang susun Majalaya di Kecamatan Solokan Jeruk.
2. Gerbang tol dan Simpang Susun Nagreg di Kecamatan Nagreg yang terhubung dengan Jalan Raya Cicalengka-Nagreg.
3. Ketiga, gerbang tol dan simpang susun Garut Utara di Kecamatan Banyuresmi. Gerbang tol ini menjadi jalur menuju Banyuresmi, Tarogong Kaler, Tarogong Kidul, dan Garut Kota terkoneksi melalui gerbang tol ini.
4. Gerbang tol dan simpang susun Garut Selatan yang terhubung dengan Jalan Raya Garut-Tasikmalaya yang berada di Kecamatan Cilawu.
Pengendara bisa keluar masuk menuju ke Cilawu, Garut Kota, dan Bayongbong dengan lancar.
5. Gerbang tol dan simpang susun Singaparna di Kecamatan Singaparna yang terhubung dengan jalan Raya Cigalontang dan menjadi pintu gerbang untuk menuju Singaparna, Salawu, dan sekitarnya.
6. Gerbang tol dan simpang susun Tasikmalaya di Kecamatan Kawalu.
7. Gerbang tol dan simpang susun Ciamis yang terhubung dengan jalan lingkar selatan Ciamis.
8. Gerbang tol dan simpang susun Banjar di Kecamatan Pamarican.
9. Gerbang tol Kalipucang dan simpang susun Patimuan berada di Kecamatan Patimuan.
10. Exit tol terakhir ada di Cilacap tepatnya Kecamatan Jeruk Legi. Ada simpang susun Cilacap yang terhubung dengan Jalan Raya Cilacap.
Gerbang tol di Jeruk Legi akan memberikan akses juga bagi pengendara yang hendak menuju Wangon, Cilacap, Purwokerto, Kebumen, Purworejo, dan Yogyakarta.
Kehadiran Tol Getaci tidak hanya meningkatkan konektivitas antara Jawa Barat dan Jawa Tengah tetapi juga sampai ke Yogyakarta.
Demikian informasi mengenai rute Tol Gedebage sampai Tasikmalaya yang akan terhubung sampai Cilacap.
***