SERAYUNEWS – Situs download video Pinterest bisa Anda gunakan untuk menyimpan footage yang menarik, loh.
Sebagai platform media sosial dengan bookmark visual, video Pinterest memang kerap menarik untuk Anda simpan.
Jangan khawatir, situs download video ini bisa Anda gunakan dengan mudah. Lantaran, cukup menyiapkan ponsel Anda.
Melansir dari firstmedia.com, terdapat empat situs yang bisa Anda gunakan. Berikut informasinya.
Pertama, Anda bisa menggunakan Pinterest Downloader untuk mengunduh video dari aplikasi Pinterest.
Cara menggunakan situs ini pun sangat mudah, Anda hanya tinggal mengikuti instruksi yang ada di laman tersebut.
Sebagai alat pengunduh paling populer, Anda bisa memakai Botdownloader untuk download video dari internet.
Pengunaan yang mudah, Botdownloader juga bisa Anda manfaatkan untuk mengunduh file.
Menariknya, Botdownloader juga bisa untuk mengunduh video Facebook, Twitter, Pinterest, Suka, Starmaker, dan Video Vigo.
Untuk mengunduh video dari Pinterest, Anda bisa memanfaatkan PinterestVideo dengan mudah dan praktis.
Untuk menggunakan PinterestVideo, Anda tinggal mencari video dari Pinterest.
Kemudian, Anda bisa salin tautan dari video tersebut. Lalu, masukkan ke situs PinterestVideo. Nah, nantinya video akan masuk ke galeri Anda.
Siapa yang tidak mengetahui Savefromnet, situs ini sangat populer untuk Anda yang ingin mengunduh video dari berbagai kanal.
Kabar baiknya, Savefromnet ini tidak hanya digunakan untuk mengunduh video Youtube dan Facebook, namun juga bisa digunakan untuk unduh video Pinterest.
Empat situs pengunduh video Pinterest ini bisa Anda gunakan dengan praktis. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.*** (Umi Uswatun Hasanah)