SERAYUNEWS – Gelombang puncak arus balik Lebaran, kemungkinan terjadi hari ini. Kondisi itu juga bisa terlihat di wilayah Kabupaten Banyumas, khususnya di perbatasan Ajibarang-Bumiayu.
“Puncak arus balik, hari ini sepertinya,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas, Agus Sriyono, Minggu (14/04/2024).
Sore ini, terjadi antrean kendaraan menuju Bumiayu sehingga berlaku sistem buka tutup. Kepadatan kendaraan di kawasan Ajibarang, juga pengaruh kondisi di wilayah Pejagan Bumiayu.
“Perkiraan di ruas Pejagan Bumiayu, banyak hambatan. Ada simpang tiga, fly over yang menanjak, orang menyeberang dan lokasi menuju obyek wisata. Sehingga banyak kendala dan orang yang menyeberang, berdampak tertundanya lalulintas di jalur utama,” katanya.
Pihaknya mengimbau, warga tidak balik hari ini atau bisa juga memilih jalur Purbalingga-Pemalang.
“Untuk menuju tol pejagan bisa mencapai lebih dari 4 – 5 jam karena kecepatan rata-rata 30 sampai 50 km/jam dan sering terhenti. Imbauan untuk melalui jalur purbalingga pemalang, menjadi alternatif lebih cepat,” kata dia.