Cilacap, serayunews.com
Sekda Cilacap, Farid Ma’ruf menjelaskan, angka kemiskinan Cilacap mencapai 11,46 persen, atau sekitar 200 ribu orang. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, pemkab akan melakukan pendampingan guna mengentaskan kemiskinan.
Ia menyebutkan, pemkab telah meminta OPD terkait untuk melakukan pemetaan dan kebutuhan, serta inventarisasi guna pelaksanaan pendampingan. Apalagi angka kemiskinan di Cilacap saat ini, berada di atas Jawa Tengah yang berjumlah 11,41 persen.
“Kenaikan angka kemiskinan juga salah satunya karena terdampak pandemi Covid-19,” katanya kepada serayunews.com, Selasa (15/3/2022).
Banyak bantuan anggaran yang langsung turun ke masyarakat saat pandemi, diakuinya sedikit membantu pengentasan kemiskinan di Kabupaten Cilacap.
“Kami targetkan tahun depan, angka kemiskinan bisa turun di 10,97 persen,” ujarnya.