SERAYUNEWS – Di dalam Islam, apabila terdapat kemarau panjang, maka bisa meminta turun hujan lewat shalat istisqa.
Berikut tata cara dan doa shalat istisqa yang digunakan untuk meminta hujan kepada Allah SWT. Simak berikut ini.
Beberapa waktu belakangan, kekeringan melanda sejumlah daerah di Indonesia. Hal ini karena kemarau panjang yang terjadi.
Akhir tahun sudah memasuki musim penghujan seharusnya, tetapi masih juga belum turun hujan.
Di dalam Islam, ada ibadah yang bernama shalat istisqa yang khusus bertujuan untuk meminta turunya hujan kepada Allah SWT.
Shalat istisqa merupakan ibadah sunnah muakkad, artinya bisa dilakukan oleh sejumlah orang di daerah tersebut, tidak harus semuanya.
Shalat istisqa biasanya dilakukan secara berjamaah di lapangan terbuka. Adapun shalat dilakukan tanpa harus didahului adzan dan iqamat.
Setelah membaca niat, maka shalat seperti biasa dengan membaca takbir sebanyak 7 kali pada rakaat pertama dan 5 kali takbir pada rakaat kedua.
Setelah shalat istisqa biasanya juga akan ada ceramah atau khotbah dari imam. Sehingga bila disimpulkan pelaksanaannya mirip seperti shalat Id.
Dianjurkan untuk banyak membaca istighfar serta membaca surat Nuh ayat 10-12.
Selamat mengamalkan.***