Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian Dikdik Nugraha mengatakan, terdapat tiga pegawai yang terpapar Covid-19. Namun satu pegawai sudah dinyatakan pulih.
“Ada dua yang masih positif, yang satu sudah sembuh,” ungkapnya, Selasa (5/1/2020).
Ia menambahkan, pegawai yang dinyatakan positif langsung melaksanakan isolasi. Kemudian dilaksanakan swab bagi yang tedeteksi pernah kontak langsung dengan pegawai yang dinyatakan positif.
“Yang positif langsung isolasi, kemudian dilakukan tracing dan swab. Penyemprotan disinfektan juga dilakukan,” ujarnya.
Dikdik menjelaskan pelayanan pembuatan Kartu Ak1 (Kartu Kuning) tetap dibuka, namun tidak bisa menerima tamu sementara waktu.
“Untuk pembuatan kartu kuning masih bisa, tapi tidak menerima tamu,” jelasnya.