SERAYUNEWS – Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) merupakan tahapan penting dalam rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, tes SKD akan dilaksanakan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) atau ujian berbasis komputer.
Untuk itu, peserta CPNS perlu mempersiapkan diri dengan matang untuk menghadapi ujian ini. Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah mengetahui jadwal pelaksanaan tes SKD.
Jadwal pelaksanaan tes SKD CPNS 2023 telah diumumkan, dan tes ini rencananya akan berlangsung mulai tanggal 9 hingga 18 November 2023.
Peserta CPNS sudah dapat mengetahui lokasi dan waktu ujiannya masing-masing melalui Kartu Ujian yang dapat diakses melalui portal SSCASN.
Untuk membantu Anda lolos dalam ujian SKD CPNS, berikut beberapa tips yang perlu Anda pertimbangkan.
Tes SKD terdiri dari tiga bagian utama, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Jadi, silahkan persiapkan diri Anda dengan memahami materi-materi ini secara mendalam.
Sebagai ujian berbasis komputer, tes SKD menggunakan sistem CAT. Untuk memahami tata cara ujian, Anda dapat melakukan simulasi CAT BKN yang tersedia online.
Ini akan membantu Anda merasa lebih nyaman saat ujian sesungguhnya.
Keterampilan membaca cepat sangat penting dalam tes SKD, karena waktunya yang terbatas.
Latihan membaca cepat akan membantu Anda menjawab soal-soal SKD dengan lebih efisien.
Pastikan Anda dalam kondisi fisik dan mental yang baik saat menghadapi ujian.
Sebaiknya mulai sekarang Anda perlu istirahat yang cukup, makan dengan baik, serta menghindari stres.
Pertahankan sikap positif dan optimis selama persiapan dan saat mengikuti ujian.
Keyakinan pada diri sendiri adalah kunci keberhasilan Anda dalam tes CPNS.
Selain persiapan fisik dan mental, doa juga memiliki peran penting.
Jadi, berdoalah agar Anda mampu mengeluarkan kemampuan terbaik saat menghadapi tes SKD.
Dengan persiapan dan tips ini, Anda akan memiliki peluang lebih baik untuk melewati ujian SKD CPNS 2023. Semoga bermanfaat.***