SERAYUNEWS – Simak informasi perkembangan pembangunan Jalan Tol Getaci terbaru. Pemerintah memprioritaskan pembangunan Jalan Tol Getaci.
Namun, proyek tersebut dikerjakan hanya sampai Ciamis (Tol Gedebage-Ciamis). Jalan bebas hambatan sepanjang 206,65 kilometer akan menghubungkan Bandung-Cilacap.
Pembangunannya terjadi di dua provinsi, yakni Jawa Tengah dan Jawa Barat. Seiring dengan pengerjaan proyek jalan tol tersebut, sudah dilakukan evaluasi.
Salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) ini hanya dibangun dari Gedebage (Bandung) sampai Ciamis, yakni sepanjang 108 kilometer.
“Hingga 2024 mendatang jalan tol ini (Tol Getaci) baru ditargetkan tersambung hingga Ciamis”, papar Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam Konferensi Pers Evaluasi PSN Jawa Tengah, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta Pusat, Senin, 17 Juli 2023.
Mega proyek jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap masuk ke dalam daftar 58 PSN yang belum dieksekusi.
Airlangga membeberkan proyek tersebut juga mengalami kendala anggaran. Sedikit keluar dari perencanaan yang sudah selesai, anggaran invesitasinya akan dibagi menjadi dua.
Pada proyek Tol Gedebage-Ciamis sepanjang 108 kilometer akan menggunakan invesitas Rp37 triliun. Dana tersebut dipangkas dari sebelumnya Rp56 triliun untuk keseluruhan proyek Tol Getaci.
Namun, dana Rp37 triliun itu akan digunakan hanya sampai Ciamis. Kemudian, pembangunan tahap dua dari Ciamis sampai Cilacap akan masuk ke anggaran pembangunan 2025.
“Dari segi perencanaan tentu semua sudah ada. Namun dari segi anggaran, itu masuk ke anggaran 2025 nanti,” sambung Airlangga dikutip Serayunews.
Pemerintah fokus mengerjakan pembangunan Tol Gedebage-Ciamis. Pasalnya, tol tersebut terlalu panjang dan sudah mencapai 108 kilometer.
Jika Tol Gedebage sudah tembus sampai Cilacap, Jawa Tengah akan menjadi tol terpanjang di Indonesia.
Mega proyek jalan tol yang menghubungkan dua provinsi ini akan dibangun dengan rincian rute sepanjang 171, 40 kilometer berada di Jawa Barat.
Kemudian, sepanjang 35,25 kilometer berada di Jawa Tengah. Rute Tol Getaci akan berakhir di Cilacap.
Rute perjalanannya dari Gedebage (Kota Bandung), Kabupaten Bandung, Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran dan Cilacap.
Pembangunan konstruksi dari Gedebage sampai Cilacap ditargetkan selesai pada tahun 2024. Dengan begitu, bisa dilalui mulai 2024.
Sampai saat ini masih dalam proses pengadaan lahan, pembebasan lahan, dan lelang. Dilansir dari laman resmi Kementerian PUPR, pembangunan Tol Getaci terdiri dari 4 seksi, berikut rinciannya:
– Seksi 1 dengan rute Junction Gedebage-Garut Utara 45,20 km
– Seksi 2 dengan rute Garut Utara-Tasikmalaya 50,32 km
– Seksi 3 dengan rute Tasikmalaya-Patimuan sepanjang 76,78 km
– Seksi 4 dengan rute Patimuan-Cilacap sepanjang 34,35 km.
Simak terus update informasi pembangunan Jalan Tol Gedebage-Ciamis bagian dari Tol Getaci.