SERAYUNEWS – Kumpulan kata-kata motivasi mental health yang bisa membantu agar berpikir positif. Quote mental health atau kesehatan mental menjadi salah satu penyemangat diri.
Semangat yang dibentuk dari diri sendiri. Dengan membaca kata-kata yang positif dapat membantu kita untuk lebih tenang.
Kesehatan mental perlu dijaga agar seimbang dengan kesehatan fisik. Kondisi fisik seseorang akan dipengaruhui juga oleh kesehatan mental seseorang.
Oleh karenanya, harus bisa menyeimbangkan diri antara kesehatan mental dan kesehatan fisik.
Berikut kumpulan kata-kata yang bisa menjadi motivasi diri agar lebih baik lagi dalam menjaga kesehatan mental.
1. “Terimalah dirimu apa adanya. Kesehatan mental yang baik dimulai dari penerimaan pada diri sendiri.”
2. “Berhenti mengeluh atas hal-hal kecil. Fokuslah pada hal-hal yang memberikan kebahagiaan dan ketenangan dalam hidupmu.”
3. “Kesehatan mental adalah prioritas. Anda memiliki hak untuk beristirahat dan merawat diri sendiri.”
4. “Jangan terlalu sering membandingkan hidupmu dengan orang lain. Kesehatan mentalmu lebih berharga daripada pencapaian orang lain.”
5. “Pikiran positif adalah kunci untuk membuka pintu kehidupan yang lebih baik.”
6. “Belajarlah untuk mencintai dirimu sendiri, karena itu kunci dari kesehatan mental yang baik.”
7. “Jangan biarkan masalah mengontrol pikiranmu. Fokuslah pada solusi, bukan pada masalah itu sendiri.”
8. “Tetaplah berdiri saat dunia memikirkan Anda tidak mampu melakukannya.”
9. “Yang terpenting adalah percaya pada dirimu sendiri. Kekuatanmu adalah kunci untuk mengatasi segala rintangan.”
10. “Cobalah untuk tidak terlalu keras pada dirimu sendiri. Jangan membebani pikiranmu dengan ekspektasi yang terlalu tinggi.”
11. “Jika kamu merasa lelah, istirahatlah. Kesehatan mentalmu lebih berharga daripada kesibukan yang tanpa henti.”
12. “Hidup ini berjalan sesuai dengan apa yang kamu pikirkan. Jadi, pikirkanlah hal-hal yang baik.”
13. “Ucapkan kata-kata yang baik pada dirimu sendiri setiap hari. Itu akan membantu memperkuat pikiran positifmu.”
14. “Jangan takut untuk meminta bantuan. Kadang-kadang berbagi pikiranmu dengan orang lain bisa membantu meringankan bebanmu.”
15. “Kesehatan mentalmu adalah harta yang tak ternilai. Rawatlah dengan baik dan jauhkan dari hal-hal yang merusaknya.”
16. “Jangan biarkan kekhawatiran merusak hari-harimu. Fokuslah pada hal-hal yang bisa kamu kendalikan.”
17. “Jadilah seseorang yang percaya pada kekuatan pikiran positif. Itu akan membantu menjaga kesehatan mentalmu dan tetap semangat dalam menjalani hidup.”
18. “Terimalah dirimu apa adanya. Kesehatan mental yang baik dimulai dari penerimaan pada diri sendiri.”
19. “Pikirkan tentang hal-hal yang kamu syukuri, dan biarkan energi positif mengalir ke dalam hidupmu.”
20. “Terdapat harapan, bahkan ketika otakmu memberitahumu sebaliknya.” — John Green
Itulah kumpulan kata-kata motivasi mental health yang bisa menginspirasi dan bikin berpikir positif.
***