SERAYUNEWS – Kumpulan bacaan doa harian agama Islam yang mudah dihafalkan dan dilafalkan. Doa sehari-hari yang bisa diamalkan umat muslim sebagai ungkapan syukur maupun perlindungan Allah.
Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, umat Islam dianjurkan membaca doa kepada Allah SWT. Nabi Muhammad SAW mengajarkan sejumlah doa harian yang bisa diterapkan dalam aktivitas sehari-hari.
Umat Islam dapat menghafalkan doa harian yang singkat dan penuh makna. Allah SWT akan mendengarkan dan mengabulkan doa-doa hamba yang memohon kepada-Nya.
Hal ini terdapat dalam firman-Nya pada Surat Ghafir ayat 60: “Tuhanmu berfirman, ‘Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu (apa yang kamu harapkan).”
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُوْرُ
Latin: Alhamdulillahi alladzi ahyaanaa ba’da maa amaatanaa wa ilaihi an-nusyuur
Artinya: “Segala puji bagi-Mu, ya Allah, yang telah menghidupkan kembali diriku setelah kematianku, dan hanya kepada-Nya nantinya kami semua akan dihidupkan kembali.” (HR Ahmad, Bukhari & Muslim)
باسْمِكَ اللهُمَّ أَحْيَا وَبِاسْمِكَ أَمُوتُ
Latin: Bismika Allaahumma ahyaa wa bismika amuut
Artinya: “Dengan menyebut nama-Mu, ya Allah, aku hidup dan mati.”
بِسْمِ الله تَوَكَّلْتُ عَلَى اللَّه لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِِلاَّ بِاللهِ
Latin: Bismillahi tawakkaltu ‘ala Allah laa hawlaa wa laa quwwata illa billahi
Artinya: “Dengan menyebut nama Allah. Aku bertawakal kepada Allah, tidak ada daya serta kekuatan apapun tanpa pertolongan Allah.” (HR Tirmidzi, dari Anas bin Malik)
بِسْمِ اللَّهِ وَلَجْنَا وَبِسْمِ اللَّهِ خَرَجْنَا وَعَلَى اللَّهِ رَبِّنَا تَوَكَّلْنَا ثُمَّ لِيُسَلِّمْ عَلَى أَهْلِهِ
Latin: Bismillahi walajnaa wa bismillah kharajnaa wa ‘ala Allahi rabbinaa tawakkalnaa tsumma liyusallim ‘ala ahlihi
Artinya: “Dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah kami keluar. Dan kepada Allah lah kami bertawakal. “Selanjutnya ia mengucapkan salam kepada keluarganya. ” (HR Abu Dawud, dari Abu Malik Al-Asy’ari)
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْمَا رَزَقْتَنَا وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Latin: Allahumma baarik lanaa fiimaa razaqtanaa wa quinoa ‘adzaaba annaar
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah keberkahan kepada kami atas apa yang telah Engkau rezekikan kepada kami, dan jauhkanlah kami dari siksa neraka.” (HR Malik)
الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِيْنَ
Latin: Alhamdu lillaahil-ladzii ath’amanaa wa saqaanaa wa ja’alanaa muslimiin
Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah memberi kami makan dan telah memberi kami minum, serta telah menjadikan kami sebagai orang-orang Islam.” (HR Ahmad)
رَبَّنَآ اٰتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَّفِى الْاٰخِرَةِ حَسَنَةً وَّقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Latin: Rabbanaa atina fiddunya hasanatan wa fil akhirati hasanatan waqina ‘adzaban nar
Artinya: “Ya Tuhan, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, serta selamatkanlah kami dari siksa neraka.” (QS Al-Baqarah: 21)
***