Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap dr Pramesti Griana Dewi mengatakan jika pada Rabu ada sebanyak 109 orang positif Covid-19 yang sembuh. Jumlah terbanyak pasien sembuh ada di Kecamatan Cilacap Selatan 84 orang, Cilacap Tengah 4 orang, Kroya 11 orang, Kesugihan 3 orang, Jeruklegi 5 orang, Dayeuhluhur 1 orang, dan Cipari 1 orang.
“Kebanyakan yang sembuh ini merupakan pasien Covid-19 dengan orang tanpa gejala (OTG),” katanya, Rabu.
Selain ada yang sembuh, juga ada sebanyak 32 orang yag dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Diantaranya yakni dari Kecamatan Jeruklegi 9 orang, Cilacap Utara 2 orang, Karangpucung 4 orang, Kesugihan 2 orang, Adipala 1 orang, Cilacap Tengah 2 orang, Cilacap Selatan 4 orang, Cimanggu 1 orang dan Sampang 7 orang.
Pemkab Cilacap juga menyiapkan satu buah hotel sebagai tempat karantina bagi pasien positif OTG. Sampai Rabu pagi, sudah ada sebanyak 19 pasien positif yang masuk ke tempat karantin atersebut.
Sampai Rabu, jumlah total kasus positif di Cilacap sebanyak 2.271 kasus, dengan 1.567 pasien sembuh, 69 orang meninggal dunia dan masih ada sebanyak 635 kasus. Ada sebanyak 49 orang suspek dan 1.227 orang kotak erat.