SERAYUNEWS – Andi Mesyara Jerni Aaswara biasa disapa Andi Jerni, atlet karate perempuan berprestasi yang telah menyabet banyak medali diajang Karate Nasional Dan Internasional.
Namanya viral setelah komentarnya yang menohok ke Megawati Soekarnoputri.
Pernyataan bernada meremehkan yang diungkapkan oleh Megawati terjadi pada 2020 lalu dan kini kembali viral hingga berhasil menuai sorotan warganet.
Saat itu Megawati mengatakan, “Dibilang generasi kita adalah generasi milenial, saya mau tanya apa sumbangsihnya generasi milenial yang sudah tahu teknologi seperti kita bisa viral, apa sumbangsih kalian bagi bangsa dan negara ini?”
Tak hanya mengolok-ngolok generasi milenial, mantan Presiden ke-5 ini pun menyebut bahwa dirinya sangatlah unik karena memiliki orangtua yang berstatus seorang pahlawan nasional.
Andi Jernih kemudian memberi komentar yang membuat semua warganet kaget.
“Bu mohon maaf saya sudah sering sumbang medali untuk Indonesia. Ibu sendiri waktu muda selain jual nama bapaknya bisa apa?” komentar Andi pada video Megawati.
Andi Jerni adalah generasi Z yang lahir Makassar, 23 September 1999.
Selain berprestasi di bidang olahraga karateka, lulusan Universitas Bina Nusantara ini ternyata sedang mencalonkan diri menjadi calon DPR-RI Dapil Sulawesi Selatan 2 melalui partai Gerindra.*** (O Gozali)