Banjarnegara, serayunews.com
Pada putaran grup A, Banjarnegara tergabung dengan Kabupaten Batang, Kota Magelang, Kabupaten Magelang, dan Brebes. Banjarnegara lolos ke babak semifinal sebagai Runner up grup A dan bertemu dengan juara grup B Cilacap.
Menghadapi Cilacap di semifinal, para pemain Banjarnegara sudah siap, bahkan pelatih futsal Banjarnegara sudah meyiapkan strategi khusus untuk menghadapi laskar Hiu Selatan.
“Cilacap merupakan satu tim yang diunggulkan menjadi juara di ajang Dulongmas Championship ini, namun kami tetap akan tampil maksimal dan memberikan kejutan, dan ini sudah kami buktikan saat menghadapi Kabupaten Batang di babak penyisihan,” kata Ketua AFK Banjarnegara Faozan.
Menurutnya, laga semifinal melawan Cilacap akan digelar para, Minggu (24/10/2021) pukul 09.30 WIB, sementara babak final akan dilangsungkan pada pukul 14.30 WIB. Pemenang dari laga Banjarnegara vs Cilacap akan menghadapi pemenang dari laga Kebumen vs Purbalingga.