SERAYUNEWS – Tanggal berapa bulan Syawal 2023 akan berakhir? Umat Islam dapat mengerjakan amalan-amalan yang dianjurkan selama bulan Syawal tahun ini.
Muslim dapat terus meningkatkan ibadah setelah Ramadan dan menjaga ibadah di bulan-bulan berikutnya.
Jadwal bulan Syawal 2023 perlu diketahui agar bisa melaksanakan salah satu amalannya, yakni puasa sunnah selama enam hari.
Bulan Syawal merupakan ladangnya untuk mengumpulkan banyak pahala. Oleh karenanya, jangan sampai melewatkan bulan kemenangan ini tanpa mengerjakan amalan apapun.
Adapun keutamaan mengerjakan amalan sunnah ini terdapat dalam hadis nabi.
Setiap orang yang melaksanakan puasa Syawal enam hari akan mendapatkan pahala setara melaksanakan puasa selama setahun.
“Barang siapa berpuasa Ramadan, maka pahala satu bulan Ramadan itu (dilipatkan sama) dengan puasa sepuluh bulan, dan berpuasa enam hari sesudah Idul Fitri [dilipatkan sepuluh menjadi enam puluh], maka semuanya (Ramadan dan enam hari bulan Syawal) adalah genap satu tahun.” (HR Ahmad).
Keutamaan lain mengerjakan puasa sunnah berikutnya adalah menyempurnakan puasa di bulan Ramadan.
Umat Islam terus mengharapkan ridha, perlindungan serta ampunan dari Allah SWT. Oleh karenanya, meningkatkan ibadah menjadi salah satu cara agar mendapatkan keutamaan dari Allah.
Lantas tanggal berapa puasa Syawal 2023 berakhir? Sebagaimana diketahui, 1 Syawal 1444 H versi Pemerintah dan NU jatuh pada 22 April 2023.
Sedangkan versi Muhammadiyah jatuh pada 21 April 2023. Jika dihitung kasar, bulan Syawal akan berakhir pada tanggal 20-21 Mei 2023.
Bagi Anda yang belum menyelesaikan puasa Syawal enam hari masih ada waktu sampai tanggal 20 Mei 2023.
Ketentuan puasa enam hari berturut-turut atau bisa terpisah-pisah. Tak ada ketentuan mengerjakannya di awal, pertengahan maupun akhir bulan Syawal.
Jika ingin mengerjakan amalan puasa sunnah tersebut, masih ada waktu melaksanakannya enam hari.
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ الشَّوَّالِ لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin ‘an adâ’i sunnatis Syawwâli lillâhi ta’âlâ.
Artinya, “Aku berniat puasa sunnah Syawal esok hari karena Allah SWT.
Demikian informasi tentang tanggal berakhirnya bulan Syawal 2023.
***