SERAYUNEWS – Simak informasi cara cek formasi PPPK 2024. Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Seleksi akan berlangsung secara bertahap mulai dari pendaftaran, seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar dan lainnya. Pendaftaran PPPK dilakukan secara online melalui portal SSCASN BKN atau laman sscasn.bkn.go.id.
Setiap instansi pemerintah yang membuka rekrutmen PPPK dengan pendaftaran 1 Oktober 2024. Pada tahun 2024, dibuka pendaftaran khusus bagi pelamar prioritas, eks tenaga honorer kategori II (eks THK-II), dan tenaga non-aparatur sipil negara (ASN) yang terdata dalam pangkalan data BKN. Pendaftaran berlangsung selama 1-20 Oktober 2024.
Sementara itu, pedaftaran pelamar tenaga non-ASN yang aktif bekerja di Instansi pemerintah (termasuk lulusan PPG untuk formasi Guru di Instansi Daerah) dibuka 17 November-31 Desember 2024. Hal ini berdasarkan Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 347, 348, dan 349 Tahun 2024.
Sebelum mendaftar PPPK 2024, pelamar bisa mengecek formasi melalui laman SSCASN. Pada portal tersebut tersedia informasi seluruh kebutuhan PPPK.
Pengumuman pada situs tersebut berlangsung bertahap menyusul pengumuman pendaftaran di laman masing-masing instansi pemerintah.
Cara mengecek formasi PPPK 2024 dapat dilakukan langsung melalui sscasn.bkn.go.id. Ada fitur untuk mencari formasi yang akan dilamar dengan kunci pencarian berupa tingkat Pendidikan, program studi, instansi dan jenis pengadaan.
Berikut ini panduan caranya:
– Buka sscasn.bkn.go.id dan login
– Pilih jenjang pendidikan dan program studi terakhir pada kolom yang tersedia
– Masukkan nama instansi yang dituju
– Pada kolom “Jenis Pengadaan”, pilih jenis PPPK yang dituju
– Halaman SSCASN akan memunculkan daftar formasi PPPK 2024 yang tersedia. Informasi ini meliputi nama jabatan, instansi, unit kerja, formasi, keterangan khusus disabilitas, penghasilan, dan jumlah kebutuhan.
– Klik tombol ‘Lihat’ untuk informasi lebih lanjut.
Berikut ini panduan cara mendaftar PPPK 2024 melalui portal SSCASN. Kemudian membuat akun terlebih dahulu:
– Registrasi akun dengan klik “Buat Akun”
– Masukkan nomor induk kependudukan (NIK) serta nomor Kartu Keluarga (KK)
– Setelah berhasil registrasi, masuk (login) menggunakan NIK dan kata sandi yang telah didaftarkan
– Isi semua informasi yang diminta, mulai dari data pribadi hingga riwayat pendidikan Unggah dokumen informasi terkait pendidikan dan identitas pada Kartu Tanda Penduduk (KTP)
– Pilih formasi sesuai dengan kualifikasi pendidikan dan pengalaman
– Anda harus mengunggah dokumen persyaratan yang diminta formasi dan instansi pemerintah.
– Pada halaman “Resume Pendaftaran”, cek kembali data yang telah dimasukkan dan pastikan tidak ada kesalahan sebelum mengakhiri pendaftaran
– Kirim atau submit pendaftaran setelah yakin semua data dan dokumen terisi dan terunggah dengan benar
– Anda bisa mencetak dan simpan bukti pendaftaran PPPK 2024.
Dokumen yang umumnya disiapkan meliputi KTP, KK, Ijazah, transkrip nilai, pasfoto, swafoto/selfie, dan dokumen lainnya yang ditentukan instansi terkait.
Demikian informasi mengenai cara cek formasi PPPK 2024 serta cara daftarnya. Perhatikan pendaftaran PPPK 2024 agar tidak salah dokumen atau ada syarat yang kurang tepat.
***