Cara menggunakan keyboard virtual laptop. (Pexels/Kaboompics.com)
SERAYUNEWS – Keyboard adalah salah satu komponen penting pada laptop. Ketika keyboard bawaan tidak berfungsi, performa laptop menjadi tidak optimal, sehingga menghambat pekerjaan atau aktivitas pengguna.
Untuk mengatasi hal ini, Anda bisa memunculkan keyboard di layar laptop. Berikut adalah cara-cara mudah untuk melakukannya.
Mengapa Tombol Keyboard pada Laptop Tidak Berfungsi?
Beberapa penyebab keyboard pada laptop tidak berfungsi meliputi:
Debu dan kotoran
Tombol keyboard yang macet atau rusak
Masalah perangkat lunak
Masalah hardware
Pengaturan keyboard yang salah
Masalah sistem operasi
Overheating
Tekanan pada layar laptop
Pembengkakan baterai
Kerusakan komponen terkait keyboard
Saat booting atau di BIOS
Cara Memunculkan Keyboard di Layar Laptop
1. Menggunakan Fitur ‘Pencarian’
Cara memunculkan keyboard di layar laptop menggunakan fitur Pencarian:
Arahkan kursor ke kolom ‘Pencarian’ di pojok kiri bawah.
Tuliskan kata kunci ‘Keyboard on Screen’.
Klik ‘Enter’.
Keyboard akan muncul di layar laptop Anda.
2. Mengatur Ulang melalui Fitur ‘Pengaturan’
Cara memunculkan keyboard di layar laptop melalui menu Pengaturan di Windows 11:
Klik ikon menu ‘Windows’ di pojok kiri bawah.
Pilih ‘Pengaturan’ atau ‘Settings’.
Pilih ‘Aksesibilitas’ atau ‘Accessibility’.
Pilih ‘Keyboard’ dan aktifkan papan ketik di layar atau On-Screen Keyboard.
3. Menggunakan Tombol Kombinasi ‘Windows + U’
Cara memunculkan keyboard di layar laptop dengan tombol kombinasi:
Tekan tombol logo Windows + U di keyboard.
Tunggu sampai muncul menu ‘Ease of Access’.
Pilih ‘Start Keyboard On Screen’.
Keyboard akan muncul di layar laptop.
4. Menggunakan Fitur ‘Pengaturan’ pada Windows 10
Cara memunculkan keyboard di layar laptop menggunakan fitur Pengaturan di Windows 10:
Arahkan kursor ke ‘Windows’ atau ‘Start’.
Pilih ‘Pengaturan’ atau ‘Settings’.
Pilih ‘Ease of Access’ dan pilih ‘Keyboard’.
Aktifkan keyboard virtual di layar laptop.
5. Menekan Tombol Kombinasi ‘Windows + Ctrl + O’
Cara memunculkan keyboard di layar laptop pada Windows versi lama:
Tekan tombol logo Windows + Ctrl + O di keyboard secara bersamaan.
Keyboard akan muncul di layar laptop.
Dengan cara-cara di atas, Anda tidak perlu khawatir jika mengalami masalah serupa di masa mendatang. Semoga bermanfaat!