SERAYUNEWS – Simak cara cek jalan one way pakai Google Maps dengan mudah. Bagi para pemudik yang hendak melakukan perjalanan darat dengan mengendarai mobil pribadi bisa cek jadwalnya.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Jasa Marga dan stakeholder terkait akan menerapkan one saat arus mudik dan balik Lebaran 2024. Hal ini diterapkan untuk mengurai kemacetan di jalan tol.
Pasalnya, jutaan kendaraan akan pergi meninggalkan Jakarta menuju ke provinsi lainnya seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, hingga Jawa Timur. Titik kemacetan biasanya terjadi di Tol Cikampek, Palimanan, hingga Semarang ABC.
Para pemudik bisa cek jalan one way yang diterapkan selama Lebaran 2024. Sebagai informasi, upaya mengurai kepadatan arus mudik dan balik Lebaran 2024 akan diteriapkan tiga rekayasa lalu lintas berupa one way, contraflow, dan ganjil-genap.
Pemberlakukan peraturan ini tertuang dalamn Surat Keputusan Bersama (SKB) Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat, Kepala Korps Lalu Lintas Polri, dan Dirjen Bina Marga Nomor KP-DRJD 1305 Tahun 2024, SKB/67/II/2024, 40/KPTS/Db/2024 tanggal 5 Maret 2024.
Untuk memudahkan perjalanan Anda, bisa cek jalur-jalur mana saja yang menerapkan aturan ini. Cek langsung lewat aplikasi Google Maps yang terpasang di handphone.
Berikut ini panduan selengkapnya yang telah dihimpun SerayuNews.com:
Berikut ini jadwal penerapan one way saat arus mudik Lebaran 2024 yang perlu diperhatikan pemudik:
Lokasi one way dari Km 72 ruas Jalan Tol Cikopo – Palimanan (Cipali) sampai dengan Km 414 ruas Jalan Tol Semarang – Batang.
Penutupan Jalan dan Normalisasi One Way
Penutupan jalan masuk, pembersihan jalur dan rest area mulai dari Km 414 B ruas Jalan Tol Semarang – Batang sampai dengan Km 72 B ruas Jalan Tol Cikopo – Palimanan (Cipali) dengan ketentuan:
Normalisasi kondisi lalu lintas dan pembukaan jalan masuk mulai dari Km 414 B ruas Jalan Tol Semarang – Batang sampai dengan Km 72 B ruas Jalan Tol Cikopo – Palimanan (Cipali) dengan ketentuan:
Masyarakat bisa mencari banyak informasi dan update perkembangan lalu lintas saat mudik Lebaran 2024.
***