Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga penting melawan Australia U-23. Pertandingan akan dilaksanakan pada Selasa (26/10/2021) mulai pukul 19.00 WIB.
Dushanbe, Serayunews.com
Pertandingan kualifikasi Piala Asia U-23 tersebut rencananya akan disiarkan langsung oleh stasiun televise SCTV. Seperti diketahui, Indonesia U-23 dan Australia U-23 berada dalam satu grup G pada kualifikasi Piala Asia U-23.
Sebenarnya, di grup G ada China dan Brunei Darussalam. Namun, dua negara tersebut mengundurkan diri. Alhasil, hanya ada Indonesia dan Australia yang melakoni laga kualifikasi. Karena tinggal dua tim, maka pertandingan dilaksanakan dua kali.
Pertandingan pertama dilaksanakan hari ini dan pertandingan kedua dilaksanakan pada Jumat (29/10/2021). Kedua pertandingan tersebut dilaksanakan di Dushanbe, Tajikistan. Indonesia yang dilatih Shin Tae-yong harus bisa mendepak Australia. Sebab, itulah cara untuk bisa lolos ke Piala Asia U-23. Jika kalah dari Australia, maka Indonesia tak akan lolos ke Piala Asia U-23 yang dilaksanakan tahun depan.
Diketahui, Piala Asia U-23 dilaksanakan tahun depan di Uzbekistan. Ajang terakbar di U-23 itu akan dilaksanakan pada 1 sampai 19 Juni 2022. Akan ada 16 tim di Asia yang akan bertarung di ajang Piala Asia U-23 tahun 2022.